Honda hentikan produksi motor Tiger dan CS1

Sabtu, 15 Maret 2014 - 18:46 WIB
Honda hentikan produksi...
Honda hentikan produksi motor Tiger dan CS1
A A A
Sindonews.com - PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya memastikan dua motor sport mereka, yaitu Honda Tiger dan CS1 berhenti diproduksi atau discontinue. Kepastian itu diungkapkan Direktur Marketing PT AHM Margono Tanuwidjaya di Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu (15/3/2014).

Margono mengatakan sejak Januari hingga Februari, PT AHM tidak lagi memproduksi dan menjual Honda Tiger dan Honda CS1. "Honda Tiger memang sudah tidak didistribusikan lagi. Saat ini kami tetap memikirkan suksesor dari Honda Tiger, karena kita tahu Honda Tiger memiliki 155 komunitas yang kuat," ujar Margono.

"Khusus untuk Honda CS1 kami rasa belum ada suksesornya karena memang tren motor sport itu sudah beralih ke bentuk yang lebih besar," tambahnya.

Dia menyatakan sebagai produsen, PT AHM juga telah memikirkan bentuk tanggung jawab kepada konsumen yang telah membeli Honda Tiger dan Honda CS1. Ketersediaan sparepart dari kedua motor tersebut akan ada hingga 7 tahun ke depan. "Kita mempertimbangkan kepuasan pelanggan dan kebutuhan konsumen," tegasnya.

Di saat bersamaan, Margono menyebutkan penjualan Honda CBR yang memiliki angka nol bukan berarti AHM juga akan men-discontinue motor sport tersebut. Hal itu terjadi karena pengiriman motor tersebut dari Thailand masih terkendala masalah perizinan impor. "Kita pastikan April nanti akan ada distribusi Honda CBR," tandasnya.
(dol)
Berita Terkait
Menyamai Bengkel Resmi,...
Menyamai Bengkel Resmi, AHM Resmikan Pos AHASS TEFA di Bali
AHM dan Dharma Group...
AHM dan Dharma Group Turut Membina UMKM Manufaktur Binaan YDBA
Ini Jagoan Honda untuk...
Ini Jagoan Honda untuk Melawan Motor Naked Eropa dan Jepang
AHM Resmi Umumkan Harga...
AHM Resmi Umumkan Harga Honda ICON e: dan CUV e:
Biaya Pajak Motor PCX...
Biaya Pajak Motor PCX 160 Berdasakan Wilayah Domisili Konsumen
Sinergi Bagi Negeri...
Sinergi Bagi Negeri AHM Ajak Anak Muda Majukan Bangsa
Berita Terkini
Efek Lebaran 2025: Penjualan...
Efek Lebaran 2025: Penjualan Honda Naik 5 Persen, Brio Masih Dominan 50 Persen
12 jam yang lalu
10 Merek Mobil Terlaris...
10 Merek Mobil Terlaris Maret 2024: Toyota Tetap Nomor 1, BYD Menyeruak!
12 jam yang lalu
Penjualan Motor Maret...
Penjualan Motor Maret 2025 Anjlok! Target 6,5 Juta Unit Tidak Tercapai?
13 jam yang lalu
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
1 hari yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
1 hari yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
1 hari yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved