Honda CBR 150 R Ditarget Kuasai Pasar Jatim 40%

Selasa, 30 September 2014 - 22:33 WIB
Honda CBR 150 R Ditarget...
Honda CBR 150 R Ditarget Kuasai Pasar Jatim 40%
A A A
SURABAYA - PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) sebagai main dealer Jawa Timur (Jatim) dan NTT meluncurkan Honda All New CBR 150 R. Produk ini diyakini bisa mendongkrak pendapatan CBR hingga 40%.

MPM melalukan launching produk baru ini di 11 kota di Jatim, dengan konsep 9 Big dan 3 Bang. Kota yang termasuk dalam 9 Big adalah, Tulunganggung, Pasuruan, Ponorogo, Madiun, Banyuwangi, Mojokerto, Sidoarjo, blitar dan Jember. Sedangkan 3 Bang adalah, Surabaya, Malang dan Kediri.

“Tiga kota ini masuk dalam kategori kantong-kantong MPM. Kota ini masuk terbesar di Jatim,” kata Presiden Director PT MPM, Suwito pada Sindonews, Selasa (30/9/2014).

Suwito menuturkan, target penjualan bisa terpenuhi, karena harga yang dipatok oleh All New CBR 150 R tidak terlalu tinggi. MPM menetapkan harganya sebesar Rp29.250.000. Harga ini lebih rendah dari produk lama sebesar Rp15 juta. Karena, produk baru ini murni diproduksi oleh lokal.

Saat ini, pasar CBR di Jatim dan NTT sebesar 30% dari market share yang ada. Jumlah tersebut akan mengalami peningkatan sebesar 10%, artinya jumlahnya akan berubah menjadi 40%.

Sedangakan secara keseluruhan, market share Honda hingga Agustus sebesar 71,2%, dimana pertumbuhan market share naik hingga 6%.

Dari jumlah itu, kontribusi market matic masih mendominasi yakni sebesar 70,2%, sedangkan market sport diangka 17,1%. Untuk market share sport sampai bulan Agustus sudah mencapai 30%. “Sampai akhir tahun sih bisa mencapai 40%,” tegas Suwito.

Direktur PT MPM Motor Dendy Sean mengatakan, PT AHM sebagai produsen motor Honda telah mengeluarkan model sport premium terbaru All New Honda CBR 150 R.

Motor ini diproduksi didalam negeri untuk memenuhi besarnya kebutuhan konsumen Indonesia. “Honda baru ini dipasarkan dalam empat pilihan warna,” katanya.
(dol)
Berita Terkait
Menyamai Bengkel Resmi,...
Menyamai Bengkel Resmi, AHM Resmikan Pos AHASS TEFA di Bali
AHM dan Dharma Group...
AHM dan Dharma Group Turut Membina UMKM Manufaktur Binaan YDBA
Ini Jagoan Honda untuk...
Ini Jagoan Honda untuk Melawan Motor Naked Eropa dan Jepang
AHM Resmi Umumkan Harga...
AHM Resmi Umumkan Harga Honda ICON e: dan CUV e:
Biaya Pajak Motor PCX...
Biaya Pajak Motor PCX 160 Berdasakan Wilayah Domisili Konsumen
Sinergi Bagi Negeri...
Sinergi Bagi Negeri AHM Ajak Anak Muda Majukan Bangsa
Berita Terkini
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
12 jam yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
13 jam yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
16 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
18 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
19 jam yang lalu
Persaingan Teknologi...
Persaingan Teknologi Kaca Film di Era Industri Mobil Listrik
1 hari yang lalu
Infografis
Robot Humanoid China...
Robot Humanoid China Siap Masuk ke Pasar Ritel Global
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved