Ini Kemewahan Range Rover terbaru SVAutobiography

Senin, 30 Maret 2015 - 23:02 WIB
Ini Kemewahan Range Rover terbaru SVAutobiography
Ini Kemewahan Range Rover terbaru SVAutobiography
A A A
LONDON - Satu lagi yang dilakukan Land Rover jelang debut di New York Auto Show 2015. Pabrikan asal Inggris ini meluncurkan Range Rover terbaru SVAutobiography.

Seperti dilansir dari Worldcarfans, Senin (30/3/2015), varian ini nantinya akan menjadi mobil paling kuat dan mewah. SVAutobiography ini dikembangkan oleh tim operasi kendaraan JLR secara khusus.

Bila menengok bagian eksterior, model ini mempunyai grill krom dan hood dengan tulisan Range Rover yang telah diperbaharui. Hal ini juga terjadi pada sistem pembuangan empat knalpot. Tampilan luar dibalut dengan dengan warna eksterior dua nada yang unik.

Tampilan perubahan yang paling terlihat adalah pada suasana kabin. Dimana terdapat sentuhan trim kayu mewah, dan switchgear baru. Pada kursi bagian belakang terdapat kulkas dengan meja deployable, sangat elegan.

Range Rover terbaru SVAutobiography dibekali dengan tiga mesin berbeda yaitu Hybrid SDV6, SDV8, dan V8 supercharged berkapasitas 5.0 liter.

Pada mesin V8 supercharged mampu menghembuskan daya hingga 550 PS (404 Kw) dengan torsi maksimal 680 Nm. Mobil ini mampu berakselarasi dari 0 sampai 100 km/jam hanya dalam 5,5 detik sebelum mencapai kecepatan maksimum 225 km/jam. Ini merupakan mobil termewah Land Rover tahun ini.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8538 seconds (0.1#10.140)