Pertalite Akan Gerus Market Premium

Jum'at, 17 April 2015 - 21:24 WIB
Pertalite Akan Gerus...
Pertalite Akan Gerus Market Premium
A A A
MAKASSAR - Jika tak ada aral melintang Mei mendatang, PT Pertamina akan menghadirkan produk bahan bakar minyak (BBM) yang diklaim jauh lebih baik ketimbang premium. Produk baru yang dinamai Pertalite dengan kandungan RON diatas Premium.

General Manager (GM) PT Pertamina MOR VII Sulawes Budi Setio Hartono memaparkan, kehadiran Pertalite lambat laun akan menggerus market Premium, apalagi produk ini nantinya jauh lebih banyak keunggulannya yang dapat membuat mesin kendaraan kian melaju.

“Produk Pertalite mudah-mudahan punya manfaat banyak untuk masyarakat, dan Pertamina siap menjualnya apalagi peluang pasarnya cukup potensial,” katanya, Jumat (17/4/2015).

Budi sapan akrabnya menjelaskan, tahap awal produk ini akan dijual bersandingan bersama Premium dan Pertamax, nanti jika masyarakat semakin sadar akan manfaat Pertalite barulah kemudian premium ditarik. Tapi, jika memang peluang ketiganya dapat dijual terus menerus, maka tidak menutup kemungkinan akan dipertahankankan sampai produksi premium ditiadakan.

“Bulan depan baru diumumkan resmi apa saja kandungan dalam Pertalite, yang jelas ronnya kadar 90 dan mengedepankan zat adiktif ramah lingkungan,”tandasnya.

Terpisah, Ketua Hiswana Migas Burhanuddin Lestim menyambut baik kehadiran produk itu, asalkan harganya dapat dijangkau masyarakat dan masuk dalam kategori produk subsidi.

“Masyarakat tentunya akan senang, jika produknya berkualitas namun harganya terjangkau,”paparnya.

Saat ini Stok Premium area Sulawesi mencapai 92.400 kl dengan ketahanan selama 16 hari, khusus di Sulsel stok yang ada 40.500 kl ketahanan selama 6 hari dengan harga Rp 7.300. Selama ini, premium Pertamina dipasarkan di 364 SPBU se Sulawesi dan di Sulsel di 182 SPBU.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2484 seconds (0.1#10.140)