Gara-gara Mobil Mainan, Nissan Kalahkan Ford

Minggu, 26 Maret 2023 - 08:45 WIB
Nissan merespons dengan caranya sendiri. Hak nama Skyline untuk kategori mobil model, mobil mini, mobil mainan. FOTO/ RA
CALIFORNIA - Dua tahun lalu Ford mengajukan merek dagang untuk nama "Skyline" dengan Kantor Paten AS dan berhasil mendapatkannya.

Seperti dilansir dari Carscoops Minggu (26/3/2023), nama Skyline cukup identik dengan Nissan dan tentunya pabrikan GT-R tidak akan tinggal diam. Akhirnya bulan lalu mereka berhasil mendapatkan haknya kembali dengan bantuan model mainan diecast.





Sekalipun tidak mendaftarkan merek terlebih dahulu, Nissan tetap berhak mengklaimnya kembali namun harus disertai dengan bukti bahwa mereka pernah menggunakan nama tersebut sebelumnya.

Ford mengajukan merek dagang Skyline pada Juli 2021 dengan kategori kendaraan bermotor: SUV, truk, dan mobil yang kemudian disetujui.

Sebulan kemudian Nissan merespons dengan caranya sendiri. Hak nama Skyline untuk kategori "mobil model, mobil mini, mobil mainan".

Nissan juga melampirkan gambar mobil model R34 sebagai pendukung. Lebih lucu lagi kalau hanya model sedan 25GT-X Turbo dan bahkan bukan GT-R.

Gambar tersebut sepertinya diambil di atas meja salah satu karyawan Nissan. Mengapa kategori mobil mini? Pasalnya, Nissan sendiri menjual jutaan unit mobil mainan Skyline mereka di AS.

Paten ini ditemukan oleh situs Carbuzz yang meyakini bahwa Nissan akan berjuang untuk merebut kembali paten nama Skyline di kategori kendaraan bermotor.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More