Action Button iPhone 15 Pro Bisa Bobol Kunci Pintu Mobil Listrik

Selasa, 26 September 2023 - 10:20 WIB
iPhone 15 Pro Bisa Bobol Kunci Pintu Mobil Listrik. FOTO/ DAILY
CUPERTINO - Pemilik iPhone 15 Pro perlu memperhatikan Action Button di ponsel baru mereka. Pasalnya tombol itu ternyata bisa juga dimanfaatkan untuk membuka pintu mobil listrik.

Sejatinya Apple memasang Action Button di iPhone 15 Pro untuk beberapa tujuan. Tombol yang berdampingan dengan tombol suara itu bisa dimanfaatkan untuk membuka langsung beberapa fitur yang ada di ponsel seperti kamera, rekaman, catatan suara, aplikasi, mode fokus, rotasi, dan mode hemat daya.

Belakangan ini beberapa pengguna iPhone 15 Pro justru bisa memaksimalkan Action Button untuk tujuan lain. Ada yang bisa membuka pintu rumah dengan Action Button. Selain itu ada yang paling baru adalah membuka pintu mobil listrik, Tesla Model 3, seperti yang ditunjukkan Apple Hub di akun X resmi mereka, @theapplehub, Selasa (26/9/2023) ini.



"Mengaktifkan Action Button di iPhobe untuk membuka pintu mobil," tulis @theapplehub.

Kemampuan itu tentu langsung membuat banyak orang terkejut. Pasalnya mereka tidak menyangka ada manfaat lain yang bisa dirasakan lewat Action Button.

Lalu bagaimana sebenarnya "keajaiban" itu bisa terjadi. Apple Hub memang tidak menjelaskan mengapa Action Button di iPhone 15 Pro milik mereka bisa melakukan hal tersebut.

Situs Gearmusk menyebutkan sebenarnya fungsi Action Button buat mobil listrik Tesla tidak hanya bisa membuka pintu saja tapi juga menutup pintu dan membuka bagasi. Asal iPhone 15 Pro tersebut punya aplikasi bawaan dari Tesla.

Gearmusk menjelaskan cara kerjanya juga sama seperti Action Button membuka fitur kamera atau rekaman suara. Action Button menjadi jalan pintas yang cepat untuk masuk ke aplikasi Tesla tanpa harus membuka layar ponsel.

"Untuk mengoneksinya tinggal mengubah pengaturan Action Button dimana nanti pemilik ponsel bisa memilih beberapa aplikasi tersedia yang ingin diakses secara cepat," sebut Gearmusk.

Dari pengaturan itu, pemilik iPhone 15 bisa memilih beberapa permintaan program yang diinginkan terhadap aplikasi Tesla. Pengguna bisa memilih satu perintah yang tersedia karena yang tersedia ada beberapa pilihan yakni buka pintu, tutup pintu, dan buka bagasi.

"Jadi pengguna iPhone 15 dan pemilik Tesla tidak perlu untuk repot-repot lagi membuka aplikasi Tesla," jelas mereka.

Yang paling penting memang adalah pemilik iPhone 15 Pro harus mengatur lebih dulu pengaturan Action Button. Jadi ponsel terbaru dari Apple itu tidak ujug-ujug langsung bisa membuka pintu Tesla Model 3.
(wbs)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More