Komitmen Dukung Netralitas Karbon, AHM Hadirkan Honda EM1 e: dan EM1 e: PLUS

Rabu, 27 Desember 2023 - 15:24 WIB
Wujud komitmen AHM alam mendukung upaya realisasi netralitas karbon melalui program elektrifikasi kendaraan bermotor terus diperkuat. (Foto: dok AHM)
JAKARTA - Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung upaya realisasi netralitas karbon melalui program elektrifikasi kendaraan bermotor, PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan dua unit sepeda motor listrik sepanjang tahun 2023, yaitu Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS.

Kehadiran kedua produk electric vehicle (EV) yang memadukan ketangguhan dan kualitas tinggi ini juga merupakan wujud komitmen AHM selama lebih dari 50 tahun berupaya memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan yang terus berkembang seiring dengan kebutuhan masyarakat, termasuk dalam menghadirkan sepeda motor listrik di Indonesia.

Melalui program elektrifikasi AHM juga menggandeng rantai bisnis lokal dalam produksi sepeda motor listrik, sehingga kandungan komponen lokal mencapai angka di atas 40 persen. Upaya ini sekaligus memenuhi syarat TKDN guna mendapatkan bantuan pemerintah untuk pembelian sepeda motor listrik bagi konsumen.



Komitmen AHM tidak sebatas menghadirkan produk sepeda motor listrik, tetapi juga melengkapi kehadirannya dengan ekosistem menyeluruh dari segi proses produksi yang berkualitas hingga layanan purna jual berdedikasi melalui dealer Honda e: shop, demi memastikan pengalaman berkendara konsumen yang menyenangkan bersama sepeda motor listrik Honda.



Dalam merawat sepeda motor listrik, AHM menghadirkan jaringan bengkel resmi Astra Honda Authorizes Service Station (AHASS) EV yang dilengkapi beragam fasilitas dan kemudahan.

Beberapa diantaranya layanan fast track yang efisien bagi konsumen untuk menghemat waktu, layanan cepat tanggap darurat melalui Honda Care 24 jam, yang akan segera membantu konsumen apabila kehabisan daya baterai untuk menuju AHASS EV atau titik penukaran baterai terdekat.

Dari sisi baterai, AHM juga menghadirkan pilihan pengisian baterai bagi konsumen. Untuk konsumen dengan jarak tempuh harian yang tidak terlalu jauh dapat melakukan pengisian baterai menggunakan Honda Power Pack Charger e:, yang bisa mengisi ulang tenaga baterai dengan mudah dan praktis dimana saja.

Adapunwaktu pengisian daya kurang lebih 2,7 jam (160 menit) dari 25 persen hingga 75 persen. Sedangkan, untuk jarak tempuh harian yang lebih jauh, AHM memiliki ekosistem pendukung layanan penukaran baterai dengan berlangganan Honda e: Swap, dimana dalam tahap awal titik penukaran baterai tersedia di area Jakarta.

Dalam upaya mewujudkan netralitas karbon di Indonesia, AHM juga melakukan beragam aktivitas ESG seperti pemasangan lebih dari 18.000 modul solar panel, termasuk di fasilitas Safety Riding & Training Center ini.

Tak hanya itu, AHM juga melakukan penanaman lebih dari 200.000 pohon, water recycle di lingkungan perusahaan sesuai peraturan pemerintah, dan beragam program pengelolaan energi lainnya.
(bga)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More