Kendaraan Unik TNI Mejeng di IIMS 2024, Bisa Berubah Jadi Jembatan

Jum'at, 16 Februari 2024 - 20:37 WIB
Kendaraan milik TNI ini merupakan buatan Jerman. (Foto: Fadli Ramadan)
JAKARTA - Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada 15-25 Februari, tak hanya menampilkan mobil dan motor baru. Kendaraan unik milik TNI bernama M3 Amphibious Pontoon juga hadir dalam pameran ini.

M3 Amphibious Pontoon merupakan kendaraan buatan Jerman. Sesuai dengan namanya, kendaraan ini bisa beroperasi di darat dan air. Selain sebagai untuk tempur, kendaraan ini memiliki fungsi utama sebagai jembatan bagi tank dan kendaraan perang lainnya.

“Itu jadi kendaraan yang bisa dibuka dan dijadikan jembatan. Kendaraan ini multifungsi, ketika keadaan darurat, bencana alam, ketika perlu jembatan, bisa digunakan,” ujar Project Manager IIMS 2024 Rudi MF.



M3 Amphibious Pontoon memiliki panjang 13.03 m, lebar 3.35 m dan tinggi 3.97 m dengan berat total 26 ton. Alat perang ini dilengkapi mesin diesel bertenaga 289 kW dengan kecepatan maksimal 80 km/jam yang memiliki jarak tempuh 750 km di darat, dan 14 km/jam di air.



M3 Amphibious Pontoon memiliki lambung paduan aluminium dilas ringan dan berjalan dengan empat roda di darat. Sementara di air roda dimasukkan dan mengandalkan dua ponton aluminium besar sehingga berubah menjadi feri tipe rakita dan digerakkan oleh dua waterjet.

Tiga Amphibious Ponton M3 gabungan bisa membawa dua MBT. Dalam waktu 15 menit total 8 Amphibious Ponton dapat digabungkan bersamaan dan membentuk jembatan sepanjang 100 meter.



Tahun lalu, IIMS juga menghadirkan kendaraan unik untuk menarik pengunjung. Di antaranya, mobil-mobil hasil modifikasi yang membuat pengunjung penasaran untuk melihatnya. “Seperti biasa IIMS itu kan selalu ada iconic car. Tahun lalu kalau ingat ada kendaraan namanya Sherp UTV dari Ukraina,” kata Rudi MF.
(msf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More