Hadir di GIIAS 2024, BAIC Pastikan Siap Merakit Mobil di Indonesia

Kamis, 18 Juli 2024 - 02:53 WIB
BAIC Group pastikan siap berinvestasi di Indonesia, hal ini ditandai dengan rencana perusahaan melakukan perakitan lokal mobilnya.. FOTO/ DOK SINDOnews
TANGERANG - Dalam ajang GIIAS 2024, BAIC Group pastikan siap berinvestasi di Indonesia, hal ini ditandai dengan rencana perusahaan melakukan perakitan lokal mobilnya.



BAIC Group dalam hal ini bekerja sama dengan PT Handal Indonesia Motor (HIM) yang memiliki fasilitas baru untuk merakit kendaraan di Purwakarta, Jawa Barat.



“Dalam memilih mitra, tentunya kami sudah melakukan langkah-langkah yang seksama untuk memastikan kualitas produk selalu terjaga,” ujar Dhani M Yahya, Chief Operating Officer PT JIO Distribusi Indonesia (JDI), Rabu (17/7/2024) di ICE, BSD, Tangerang.

Merek yang sudah memiliki pengalaman lebih dari 35 tahun di industri otomotif dunia ini diklaim sukses dan dipercaya melakukan perakitan produksi mobil dengan kualitas yang diakui.

Salah satu alasan JDI memilih HIM lantaran sudah mengantongi sertifikasi dan meraih banyak penghargaan.

Hal inilah yang membuat JDI memutuskan HIM sebagai partner yang berkualitas bagi BAIC Indonesia.

Produk BAIC tersebut akan menempati 1 line produksi yang ditargetkan sanggup memproduksi 1.680 unit BAIC BJ40 Plus di 2025.

Diikuti BJ30 dan X55 II juga akan dirakit lokal pada tahun kedua dan ketiga, dilanjutkan produksi battery electric vehicle (BEV) di tahun keempat.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More