China Bikin Alphard KW Bertenaga Listrik

Kamis, 21 Januari 2021 - 10:45 WIB
Alphard buatan China Bertenaga Listrik. FOTO/ IST
BEIJING - Perusahaan otomotif asal China Yema Auto meluncurkan versi listrik yang disebut Yema Spica EV. Yema Spica model MPV sepenuhnya meniru desain Toyota Alphard dan diluncurkan pada tahun 2015 lalu

Seperti dilansir dari Carnews Asia, Yema Spica memiliki desain eksterior yang sangat mirip dengan model van termahal Toyota, dan diberi gril khas untuk model EV dan set pelek baja

Yema Spica EV memiliki dimensi panjang kurang lebih 4.580 mm, lebar 1.730 mm dan tinggi 1.850 mm dengan jarak tempuh sekitar 2.800 mm.



Sebagai perbandingan, Toyota Alphard generasi kedua memiliki dimensi panjang 4.840 mm, lebar 1.830 mm, dan tinggi 1.905 mm dengan jarak sumbu roda yang lebih panjang, 2.950 mm.



MPV versi listrik ini ditenagai oleh motor listrik yang menghasilkan tenaga 93 hp dan 180 Nm, dipadukan dengan baterai berkekuatan 48 kWh.

Hal ini memungkinkan Yema Spica EV berjalan hampir 350 km (data NEDC) dengan muatan penuh.

Menariknya, Yema Auto juga menawarkan fitur fast charging dimana kamu bisa mengisi baterai dari 30 persen hingga 80 persen hanya dalam 40 menit!

Namun, hanya itulah kecanggihan dari Yema Spica EV, karena saat memasuki ruang kabin serasa memasuki ruang waktu yang membawa Anda kembali ke era awal 2000-an.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More