Unik, Kursi Cukur Barbershop Ini Gunakan Motor Harley Davidson Asli
Sabtu, 23 Januari 2021 - 07:28 WIB
LONDON - Umumnya, tempat potong rambut atau barbershop hanya ada kursi, meja, kaca, sisir dan gunting. Apa jadinya jika kursi barbershop diganti dengan sepeda motor.
Dilihat dari akun Twitter @hegemonster, Jumat (22/1), terdapat barbershop yang tidak diketahui lokasinya, menawarkan sensasi bercukur di atas Harley-Davidson.
Baca Juga: Ada Diskon dan Potongan Tenor, Saatnya Sikat Honda CBR150R Lawas
Konsep barbershop ini termasuk unik dan anti mainstream. Tidak diketahui apakah Harley-Davidson ini asli atau hanya sekadar motor pajangan saja.
Jika diperhatikan secara seksama, model Harley-Davidson yang dijadikan kursi tersebut terdiri dari Boober dan Chopper. Konsumen juga terlihat sangat nyaman duduk di atasnya.
Sang pengunggah, Alexandra pun menyandingkan barbershop tersebut dengan barbershop anak-anak yang tengah menaiki sebuah pesawat terbang mainan sambil berucap 'Same Energy' atau "perasaan yang serupa".
Di Indonesia, tempat potong rambut dengan konsep seperti ini sepertinya belum ada dan bisa menjadi inspirasi atau jika tidak memiliki Harley-Davidson, bisa menggunakan sepeda motor lain.
Dilihat dari akun Twitter @hegemonster, Jumat (22/1), terdapat barbershop yang tidak diketahui lokasinya, menawarkan sensasi bercukur di atas Harley-Davidson.
Baca Juga: Ada Diskon dan Potongan Tenor, Saatnya Sikat Honda CBR150R Lawas
Konsep barbershop ini termasuk unik dan anti mainstream. Tidak diketahui apakah Harley-Davidson ini asli atau hanya sekadar motor pajangan saja.
Jika diperhatikan secara seksama, model Harley-Davidson yang dijadikan kursi tersebut terdiri dari Boober dan Chopper. Konsumen juga terlihat sangat nyaman duduk di atasnya.
Sang pengunggah, Alexandra pun menyandingkan barbershop tersebut dengan barbershop anak-anak yang tengah menaiki sebuah pesawat terbang mainan sambil berucap 'Same Energy' atau "perasaan yang serupa".
Di Indonesia, tempat potong rambut dengan konsep seperti ini sepertinya belum ada dan bisa menjadi inspirasi atau jika tidak memiliki Harley-Davidson, bisa menggunakan sepeda motor lain.
(dan)
tulis komentar anda