Tampilan Gagah Honda CB150X Curi Perhatian Pengunjung Sirkuit Mandalika

Senin, 22 November 2021 - 08:36 WIB
Baru dirilis, Motor Sport Adventure Touring CB150X dipamerkan di Sirkuit Mandalika. Foto: dok AHM
MANDALIKA - Motor sport adventure touring CB150X ikut unjuk gigi di FIM Superbike World Championship (WSBK) dan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC), yang dihelat di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (19-21/11) silam.

New CB150X dengan warna Volcano Matte Black dapat ditemui di booth Honda area Enduro yang terletak dekat dengan tribun pengunjung Grey dan Tosca dan Purple.



Banyak pengunjung yang terlihat penasaran dengan motor tersebut. Satrio, pria asal Surabaya yang datang menonton WSBK terlihat mengamati New CB150X dengan lekat. ”Saya termasuk suka touring dan hobi motor trail. Karena itu, cukup penasaran untuk mencoba CB150X ini,” ungkapnya.

Menemani New CB150X, motor petualang Honda lainnya yaitu motor sport CB150R Streetfire dan skutik Honda ADV150 pun turut dihadirkan di area ini.



Pada gelaran seri pamungkas ajang balap bertaraf international tersebut, PT Astra Honda Motor (AHM) bersama jaringan main dealer Astra Motor Nusa Tenggara Barat, juga menampilkan beragam motor sport Honda berperforma tinggi yang kental dengan DNA balap pada area Pertamax, yaitu CBR1000RR-R Fireblade, CBR250RR, dan CBR150R.

General Manager Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan kehadiran beragam sepeda motor Honda pada gelaran ini merupakan bentuk upaya AHM dalam menjawab kebutuhan konsumen yang beragam. Baik para pecinta balap ataupun bagi mereka yang senang berpetualang. ”Kami ingin menghadirkan jajaran sepeda motor Honda bagi konsumen pecinta petualang, kecepatan dan adrenalin,” ujar Andy.

Rilis Awal November

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More