Saran Cerdas Para Pakar untuk Perusahaan yang Menjalankan WFH

Kamis, 23 April 2020 - 16:19 WIB
Ketua Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Indonesia (Iluni FHUI) Ashoya Ratam mengatakan sejak akhir Maret dampak WFH sudah dirasakan masyarakat. Meskipun yang merasakan paling berat adalah mereka yang memiliki pendapatan harian, seperti buruh, sopir, pengemudi ojek daring, pedagang kaki lima, dan lainnya.

"Kita tidak boleh terhalangi oleh kendala yang ada di depan mata, teknologi dapat kita manfaatkan pada saat WFH," kata Ashoya saat membuka talkshow.

“Semangat Kartini harus tetap tertanam di jiwa kita. Dalam kumpulan surat Kartini kepada sahabat penanya, J.H. Abendanon, yang dibukukan dengan judul “Habis Gelap Terbitlah Terang”, Kita harus yakin setelah masa sulit yang kita hadapi ini akan muncul sejuta titik terang baru,” kata Ashoya lagi.

Ashoya mengajak alumni Fakultas Hukum Universitas Indonesia untuk turut serta memberikan kontribusi bagi penanganan COVID-19 dan meringankan beban masyarakat yang terdampak COVID-19.

Kewajiban kita sebagai alumni yang harus turut serta memberikan kontribusi bagi bangsa dan membawa nama almamater FHUI. Kontribusi para peserta akan kita donasikan untuk kegiatan #PerangiCOVID-19 #BantuYangTerdampak.

“Semangat Kartini harus tetap tertanam di jiwa kita. Dalam kumpulan surat Kartini kepada sahabat penanya, J.H. Abendanon, yang dibukukan dengan judul “Habis Gelap Terbitlah Terang”, Kita harus yakin setelah masa sulit yang kita hadapi ini akan muncul sejuta titik terang baru,” kata Ashoya lagi.
(wbs)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More