VW Recall 200.000 Unit SUV dan 100.000 Model PHEV, Ada Masalah Apa?

Jum'at, 01 April 2022 - 17:25 WIB
Selain model Atlas, induk VW Group juga mengkonfirmasi bahwa mereka akan menarik lebih dari 100.000 unit mobil hybrid di seluruh dunia untuk mengatasi risiko kebakaran.

Penarikan tersebut dilakukan sebagai tanggapan atas 16 insiden kebakaran yang dilaporkan yang berasal dari pengamanan yang tidak memadai dari paket baterai PHEV. Dikhawatirkan baterai PHEV ini bersentuhan dengan penutup mesin yang bisa menyulut kebakaran.



Untuk modek PHEV ini, penarikan akan mencakup mobil yang dibuat oleh VW, Audi, Seat dan Skoda. Recall juga akan dilakukan pada VW Passat, Golf, Tiguan dan Arteon yang tidak dijual di Amerika Serikat.

Sedangkan mobil super lain yang menggunakan PHEV seperti Bentley dan Porsche, VW mengatakan aman dan tidak akan di-recall.
(ysw)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More