Ciri Pompa Power Steering Rusak, Jangan Anggap Sepele

Jum'at, 08 Juli 2022 - 11:09 WIB
Bagi para pengendara tentunya memahami ciri pompa power steering rusak. Foto DOK SINDOnews
JAKARTA - Bagi para pengendara tentunya memahami ciri pompa power steering rusak. Dengan begitu, pengendara tidak perlu khawatir mengalami masalah buruk yang diakibatkan karena power steering rusak tersebut.

Power steering merupakan komponen yang mempermudah pengendara untuk melakukan manuver. Dengan adanya komponen ini pengendara tidak perlu terlalu banyak memutar kemudi ketika ingin berbelok.

Baca juga : Penyebab Kebocoran Oli Power Steering Mobil dan Cara Mengatasinya

Pada power steering terdapat komponen pendukung di dalamnya salah satunya adalah pompa power steering. Fungsi dari pompa ini memastikan cairan mencapai power steering mobil.

Bagian ini terdiri dari rotor berlubang yang berputar dan memungkinkan cairan masuk ke pompa. Cairan akan berputar dan memindahkan cairan menuju releasing port bila sudah memasuki rotor.



Cairan yang memasuki reservoir dalam sistem power steering untuk membantu roda kemudi menerapkan jumlah tekanan yang tepat agar memutar roda dengan lancar. Apabila bagian ini mengalami kerusakan tentunya akan sulit untuk mengemudikan mobil.

Berikut ciri pompa power steering rusak seperti dilansir auto2000 :

1. Roda yang Kurang Merespon

Biasanya ketika setir digerakkan, roda selalu mengikuti arah yang dituju. Namun bila roda merespon dengan lambat, itu bisa dipastikan terdapat kerusakan pada pompa power steering.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More