Produk Terbaik Aftermarket Indonesia Siap Ramaikan Pameran Modifikasi Internasional
loading...
A
A
A
JAKARTA - Pameran modifikasi internasional Osaka Auto Messe 2023 bakal sedikit berbeda tahun ini. Pasalnya event berskala internasional itu akan diwarnai dengan gelaran OLX Autos IMX 2023 Seri Pertama.
Dalam momen istimewa produk-produk aftermarket tanah air dengan nama "Great of Indonesia " akan tampil percaya diri membawa nama bangsa. Kehadiran mereka di Gedung Intex Osaka, Suminoe-ku, Osaka, Prefektur Osaka, Jepang itu membuktikan bahwa karya anak bangsa bisa setara dengan prodk-produk otomotif aftermarket dunia.
Diketahui Great of Indonesia di ajang Osaka Auto Messe 2023 diwakili oleh Yoong Motor Indonesia, Belkote Paints, DNZ Wheels, Turbo Bastard Wheels, dan Max Decal. Selain itu juga ikut produk aftermarket lain seperti Vertue Concept, bengkel modifikasi ProRock Jakarta, dan produk apparel Hammerstout.
Founder NMAA (National Modificator and Aftermarket Association) dan IMX Project Director, Andre Muljadi dalam acara press conference yang digelar di White Collar SCBD mengatakan kehadiran Great of Indonesia di Osaka Auto Messe 2023 adalah bentuk dukungan Automesse Association dan Nippon Auto Parts Aftermarket Committee (NAPAC) atas industri otomotif tanah air.
Selain itu kehadiran mereka di Osaka Auto Messe 2023 merupakan salah satu upaya membangkitkan ekosistem industri otomotif di awal 2023. Andre Muljadi mengatakan produk modifikasi buatan anak bangsa semakin menunjukan pencapaian positif.
Hal itu terbukti saat kondisi pandemi dimana penjualan part aftermarket dan lifestyle tetap diminati. Bahkan, permintaan komponen aftermarket terus bertumbuh mempengaruhi kondisi ekonomi Indonesia yang kian membaik.
"NMAA dan IMX berkomitmen untuk menyebarkan kesadaran pentingnya potensi besar industri aftermarket sebagai salah satu penopang berkembangnya tren otomotif di Indonesia, sekaligus menjadikan industri aftermarket dan modifikasi sebagai industri yang menjanjikan untuk digeluti," ujar Andre Muljadi.
Sementara Sekjen Osaka Automesse Management Yoshizaka mengatakan, kehadiran Great of Indonesia di pameran otomotif tersebut sangat berpengaruh terhadap hadirnya produk aftermarket lokal dari Indonesia atau sebaliknya.
“Kolaborasi antara Automesse, dan NMAA yang menyelenggarakan IMX mendatangkan prospek pasar yang baik untuk industri aftermarket dimana kita dapat terus bersinergi untuk bertukar ilmu, produk, dan informasi,” ujar Yoshizaka san.
Menurut Yoshizaka san, industri aftermarket dan modifikasi di Indonesia akan terus berkembang seiring tingginya permintaan personalisasi dan kustomisasi kendaraan dari para car enthusiast. Terlebih lagi, banyaknya produk kendaraan asal Jepang di Indonesia.
“Kami berupaya terus mengumpulkan, menyebarkan informasi, dan juga menyiapkan tempat strategis agar industri otomotif khususnya modifikasi Indonesia dapat merasakan pengalaman berinteraksi dengan publik dunia di OAM 2023,” jelas Yoshizaka san.
Sementara COO OLX Autos Hendri Tadjuni mengatakan di Indonesia mobil-mobil buatah Jepang sangat mendominasi karena dianggap praktis, efisien, dan mudah dalam hal mencari suku cadangnya. Tidak heran jika obil bekas asal Jepang pun masih banyak diminati konsumen baik itu untuk pemakaian harian atau untuk dimodifikasi.
"Kolaborasi OLX Autos IMX 2023 dan Osaka Automesse ini kami harapkan dapat saling memberikan dampak positif antar ekosistem industri aftermarket dimana kita bersama-sama memberikan pengaruh positif untuk skena modifikasi yang semakin berkembang saat ini,” tuturnya,,
Hendri melanjutkan, jika komponen aftermarket Indonesia sudah diminati pasar Jepang, tidak menutup kemungkinan akan berdampak terhadap penjualan mobil bekas.
“Dengan menawarkan berbagai produk untuk jenis mobil bekas, OLX Autos Indonesia mendukung penuh gelaran seri pertama OLX Autos IMX 2023 untuk memperluas segmentasi kendaraan sesuai permintaan pasar dan kebutuhan masyarakat Indonesia,” tutup Hendri.
Dalam momen istimewa produk-produk aftermarket tanah air dengan nama "Great of Indonesia " akan tampil percaya diri membawa nama bangsa. Kehadiran mereka di Gedung Intex Osaka, Suminoe-ku, Osaka, Prefektur Osaka, Jepang itu membuktikan bahwa karya anak bangsa bisa setara dengan prodk-produk otomotif aftermarket dunia.
Diketahui Great of Indonesia di ajang Osaka Auto Messe 2023 diwakili oleh Yoong Motor Indonesia, Belkote Paints, DNZ Wheels, Turbo Bastard Wheels, dan Max Decal. Selain itu juga ikut produk aftermarket lain seperti Vertue Concept, bengkel modifikasi ProRock Jakarta, dan produk apparel Hammerstout.
Founder NMAA (National Modificator and Aftermarket Association) dan IMX Project Director, Andre Muljadi dalam acara press conference yang digelar di White Collar SCBD mengatakan kehadiran Great of Indonesia di Osaka Auto Messe 2023 adalah bentuk dukungan Automesse Association dan Nippon Auto Parts Aftermarket Committee (NAPAC) atas industri otomotif tanah air.
Selain itu kehadiran mereka di Osaka Auto Messe 2023 merupakan salah satu upaya membangkitkan ekosistem industri otomotif di awal 2023. Andre Muljadi mengatakan produk modifikasi buatan anak bangsa semakin menunjukan pencapaian positif.
Hal itu terbukti saat kondisi pandemi dimana penjualan part aftermarket dan lifestyle tetap diminati. Bahkan, permintaan komponen aftermarket terus bertumbuh mempengaruhi kondisi ekonomi Indonesia yang kian membaik.
"NMAA dan IMX berkomitmen untuk menyebarkan kesadaran pentingnya potensi besar industri aftermarket sebagai salah satu penopang berkembangnya tren otomotif di Indonesia, sekaligus menjadikan industri aftermarket dan modifikasi sebagai industri yang menjanjikan untuk digeluti," ujar Andre Muljadi.
Sementara Sekjen Osaka Automesse Management Yoshizaka mengatakan, kehadiran Great of Indonesia di pameran otomotif tersebut sangat berpengaruh terhadap hadirnya produk aftermarket lokal dari Indonesia atau sebaliknya.
“Kolaborasi antara Automesse, dan NMAA yang menyelenggarakan IMX mendatangkan prospek pasar yang baik untuk industri aftermarket dimana kita dapat terus bersinergi untuk bertukar ilmu, produk, dan informasi,” ujar Yoshizaka san.
Menurut Yoshizaka san, industri aftermarket dan modifikasi di Indonesia akan terus berkembang seiring tingginya permintaan personalisasi dan kustomisasi kendaraan dari para car enthusiast. Terlebih lagi, banyaknya produk kendaraan asal Jepang di Indonesia.
“Kami berupaya terus mengumpulkan, menyebarkan informasi, dan juga menyiapkan tempat strategis agar industri otomotif khususnya modifikasi Indonesia dapat merasakan pengalaman berinteraksi dengan publik dunia di OAM 2023,” jelas Yoshizaka san.
Sementara COO OLX Autos Hendri Tadjuni mengatakan di Indonesia mobil-mobil buatah Jepang sangat mendominasi karena dianggap praktis, efisien, dan mudah dalam hal mencari suku cadangnya. Tidak heran jika obil bekas asal Jepang pun masih banyak diminati konsumen baik itu untuk pemakaian harian atau untuk dimodifikasi.
"Kolaborasi OLX Autos IMX 2023 dan Osaka Automesse ini kami harapkan dapat saling memberikan dampak positif antar ekosistem industri aftermarket dimana kita bersama-sama memberikan pengaruh positif untuk skena modifikasi yang semakin berkembang saat ini,” tuturnya,,
Hendri melanjutkan, jika komponen aftermarket Indonesia sudah diminati pasar Jepang, tidak menutup kemungkinan akan berdampak terhadap penjualan mobil bekas.
“Dengan menawarkan berbagai produk untuk jenis mobil bekas, OLX Autos Indonesia mendukung penuh gelaran seri pertama OLX Autos IMX 2023 untuk memperluas segmentasi kendaraan sesuai permintaan pasar dan kebutuhan masyarakat Indonesia,” tutup Hendri.
(wsb)