Bahaya Motor Listrik Konversi, Kenali Plus dan Minusnya!

Selasa, 30 Mei 2023 - 22:26 WIB
loading...
Bahaya Motor Listrik...
Bahaya motor listrik konversi penting dipahami mereka yang berniat mengkonversi kendaraan mereka. Foto: Sindonews/Danang Arradian
A A A
JAKARTA - Bahaya motor listrik konversi menarik untuk disimak. Sebab, konversi motor ICE ke motor listrik tentu ada plus dan minusnya. Seperti disampaikan oleh Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) Moeldoko yang menyebut bahwa bengkel motor konversi perlu pengawasan ketat. Sebab, ada bahaya besar yang mengintai pelaku usaha maupun penggunanya.

Untuk menjadi pelaku bengkel konversi, Moeldoko menegaskan yang bersangkutan telah mendapatkan sertifikasi dan memiliki alat kerja lengkap. Sebab, mereka bermain dengan arus listrik tegangan tinggi.

“Ada kebijakan transisi dan konversi. Pendekatan konversi kan mendapat insentif. Konversi ini betul-betul nanti harus disiapkan dengan baik. Maksudnya, semua orang yang sebagai aktor bengkel yang itu bisa terstandarisasi,” kata Moeldoko di Jakarta beberapa waktu lalu.

Moeldoko menegaskan tidak semua bengkel bisa menjadi bengkel motor konversi karena akan mempersulit pengawasan. Oleh sebab itu, Kementerian ESDM dan Kementerian Perhubungan harus selektif dalam memberikn izin bengkel konversi.

Bahaya Motor Listrik Konversi, Kenali Plus dan Minusnya!

Konversi motor listrik diminati oleh sebagian pehobi. Foto: Sindonews/Danang Arradian

“Jangan semua bengkel menjadi konversi, yang mengontrol standar siapa? Untuk itu, perlu standarisasi sehingga faktor keamanan dan pasca dipasang itu memberi jaminan optimum baik dari keamanan maupun kenyamanan,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Ikatan Ahli Teknik Otomotif (IATO) Hari Budianto mengungkapkan ada beberapa komponen kelistrikan yang memiliki tegangan tinggi. Apabila dilakukan secara sembarangan, maka dampaknya bisa sangat fatal.

Komponen tersebut adalah BLDC Motor Hub atau motor penggerak sebesar 1,5 kW, baterai Li-ion berkapasitas 60 V 25 Ah, dan kontroler 50-70 A. Bagian paling berbahaya adalah baterai yang dapat terbakar dengan sendirinya. Hari juga menyebutkan beberapa keuntungan dan kekurangan dari motor listrik hasil konversi seperti berikut:

Keuntungan motor listrik:

1. Biaya operasional harian lebih murah

Sebab, biaya listrik lebih murah daripada membeli bensin. Misal motor bensin 1 liter untuk jarak tempuh 50 km, maka biaya yang dikeluarkan per km, jadi 1 liter x Rp10 ribu per 50 km = Rp200 per km. Jika EV 1,5 kWh baterai bisa menempuh 50 km, jadi biaya per km adalah 1,5 kWh x Rp1.400-an per 50 km = Rp40 per km.

2. Biaya pajak kendaraannya dengan pelat biru (BEV) sangat murah bisa 1/10 dibandingkan motor bensin.

Kekurangannya:

1. Biaya konversi ICE menjadi BEV masih cukup mahal masih diatas Rp13 juta, terutama harga baterai li-ion yang masih cukup mahal sekitar Rp5 jutaan per kWh.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hadir di Jakarta Lebaran...
Hadir di Jakarta Lebaran Fair 2025, Program Yadea Green E-mobility Fund Diluncurkan
Honda Sebut Pembeli...
Honda Sebut Pembeli Motor Listrik Masih Sebatas Coba-coba
Bisa Dipakai Trabas,...
Bisa Dipakai Trabas, United Luncurkan Motor Listrik Dual-Purpose di IIMS 2025
Desain Motor Listrik...
Desain Motor Listrik Banyak Kesamaan, Alva Luncurkan Versi Modifikasi di IIMS 2025
Motor Listrik Roda 3...
Motor Listrik Roda 3 Buatan Indonesia Hadir di IIMS 2025
IIMS 2025: Motor Listrik...
IIMS 2025: Motor Listrik Banjir Diskon, Harga Ramah Kantong Mulai Rp10 Jutaan!
Pertama Kali Ikut IIMS...
Pertama Kali Ikut IIMS 2025, MAKA Motors Hadirkan Motor Listrik Buatan Indonesia
United Avand SL150 Meluncur...
United Avand SL150 Meluncur di IIMS 2025: Bikin Dompet Adem dengan Jarak Tempuh 185 Km!
Januari 2025 Sudah Lewat,...
Januari 2025 Sudah Lewat, Penjualan Motor Turun dibanding Tahun Lalu
Rekomendasi
Jay Idzes: Piala Dunia...
Jay Idzes: Piala Dunia 2026 Pencapaian Terbesar dalam Hidup Saya!
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 33: Perang yang Belum Usai
Kocak! Mike Tyson dan...
Kocak! Mike Tyson dan Evander Holyfield Berdebat Cuilan Kuping The Real Deal
Dimakamkan Jumat, Jenazah...
Dimakamkan Jumat, Jenazah Ray Sahetapy Akan Disalatkan di Masjid Istiqlal
PSM Makassar Siap Hadapi...
PSM Makassar Siap Hadapi Cong An Hanoi FC di Semifinal ASEAN Club Championship 2025
Puan Ungkap Pesan Megawati...
Puan Ungkap Pesan Megawati untuk Prabowo lewat Didit saat Halalbihalal
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
4 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
7 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
8 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
Kantong Teh Melepaskan...
Kantong Teh Melepaskan Jutaan Mikroplastik dan Diserap Sel Usus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved