Sejarah Lincoln, Produsen Mobil Kenamaan Amerika yang Berusia Lebih dari 1 Abad
loading...
A
A
A
JAKARTA - Sejarah Lincoln menjadi topik pembahasan menarik untuk diulas. Produsen otomotif ini telah lama hadir di dunia, kira-kira sekitar kurun waktu 1910-an.
Mendengar nama Lincoln, sebagian orang mungkin masih cukup asing. Padahal, dalam riwayatnya perusahaan ini telah banyak mengeluarkan mobil-mobil yang cukup disukai para konsumennya.
Perjalanan yang dimiliki Lincoln pun cukup panjang, termasuk setelah keberadaannya dibeli oleh Ford . Untuk mengenalnya lebih jauh, simak ulasannya berikut ini.
Keberadaan Lincoln tak terlepas dari sosok Henry Leland. Mengutip laman Lincoln of Troy, dia mendirikan The Lincoln Motor Company bersama putranya pada tahun 1917.
Terkait penamaannya sendiri, perusahaan dinamai berdasarkan sosok Abraham Lincoln. Sebelumnya, Leland dikenal sebagai salah satu pendiri Cadillac tahun 1902. Tak hanya itu, dia juga sempat mengelolanya.
Beberapa tahun setelah pendiriannya, Lincoln memiliki pabrik manufaktur modern dan sudah merencanakan untuk memproduksi mobil mewah. Produk pertama mereka selesai pada September 1920.
Leland berada dalam kondisi kurang bagus secara ekonomi pasca perang. Terlebih, muncul juga konflik internal di antara para pemegang sahamnya.
Pada akhir tahun 1921, perusahaan berada pada kesulitan keuangan yang cukup parah. Sekitar Februari 1922, Lincoln dijual ke Ford Motor Company.
Namun, Lincoln masih beroperasi secara terpisah dari Ford. Setelah 1940, barulah mereka bergabung dan resmi menjadi divisi dari Ford Motor Company.
Saat itu, Edsel Ford diangkat sebagai presiden perusahaan. Segera dia memberikan arahan dan banyak ide untuk memperkuat jati diri Lincoln.
Sepanjang 1920-an, Lincoln mulai mendapat banyak perhatian. Kemudian, mereka memperkenalkan seri K pada tahun 1931. Setahun setelahnya, giliran seri KB bertenaga V-12 yang dikeluarkan.
Selama kurun 1930-an, pasar mobil mewah mulai menyurut. Namun, Lincoln terus membangun mobil yang luar biasa. Mereka merilis Lincoln-Zephyr dengan harga menengah dan diperkenalkan pada November 1935. Per 1936, perusahaan telah menjual 22.000 mobil dengan 15.000 di antaranya adalah Zephyr.
Mendengar nama Lincoln, sebagian orang mungkin masih cukup asing. Padahal, dalam riwayatnya perusahaan ini telah banyak mengeluarkan mobil-mobil yang cukup disukai para konsumennya.
Perjalanan yang dimiliki Lincoln pun cukup panjang, termasuk setelah keberadaannya dibeli oleh Ford . Untuk mengenalnya lebih jauh, simak ulasannya berikut ini.
Sejarah Pembentukan Lincoln
Keberadaan Lincoln tak terlepas dari sosok Henry Leland. Mengutip laman Lincoln of Troy, dia mendirikan The Lincoln Motor Company bersama putranya pada tahun 1917.
Terkait penamaannya sendiri, perusahaan dinamai berdasarkan sosok Abraham Lincoln. Sebelumnya, Leland dikenal sebagai salah satu pendiri Cadillac tahun 1902. Tak hanya itu, dia juga sempat mengelolanya.
Beberapa tahun setelah pendiriannya, Lincoln memiliki pabrik manufaktur modern dan sudah merencanakan untuk memproduksi mobil mewah. Produk pertama mereka selesai pada September 1920.
Lincoln Dibeli Ford
Leland berada dalam kondisi kurang bagus secara ekonomi pasca perang. Terlebih, muncul juga konflik internal di antara para pemegang sahamnya.
Pada akhir tahun 1921, perusahaan berada pada kesulitan keuangan yang cukup parah. Sekitar Februari 1922, Lincoln dijual ke Ford Motor Company.
Namun, Lincoln masih beroperasi secara terpisah dari Ford. Setelah 1940, barulah mereka bergabung dan resmi menjadi divisi dari Ford Motor Company.
Saat itu, Edsel Ford diangkat sebagai presiden perusahaan. Segera dia memberikan arahan dan banyak ide untuk memperkuat jati diri Lincoln.
Perkembangan Lincoln Bersama Ford
Sepanjang 1920-an, Lincoln mulai mendapat banyak perhatian. Kemudian, mereka memperkenalkan seri K pada tahun 1931. Setahun setelahnya, giliran seri KB bertenaga V-12 yang dikeluarkan.
Selama kurun 1930-an, pasar mobil mewah mulai menyurut. Namun, Lincoln terus membangun mobil yang luar biasa. Mereka merilis Lincoln-Zephyr dengan harga menengah dan diperkenalkan pada November 1935. Per 1936, perusahaan telah menjual 22.000 mobil dengan 15.000 di antaranya adalah Zephyr.