Didesak Ford dan Stellantis, Trump Akhirnya Tunda Aturan Tarif Impor
loading...

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump. FOTO/ DAILY.
A
A
A
JAKARTA - Presiden AS Donald Trump memutuskan untuk menunda pemberlakuan tarif pada kendaraan dari Kanada dan Meksiko selama sebulan segera setelah bertemu dengan pimpinan tiga produsen mobil terbesar AS .
Seperti dilansir dari Anadolu Agency (AA), Juru bicara Gedung Putih Karoline Leavitt mengatakan Trump membuat keputusan tersebut atas permintaan pimpinan Ford, General Motors, dan Stellantis untuk memastikan perusahaan yang terlibat "tidak dirugikan."
Namun, ia menekankan bahwa kebijakan tarif yang lebih luas terhadap negara-negara lain di seluruh dunia akan tetap berlaku seperti yang direncanakan pada tanggal 2 April.
"Ia meminta mereka bertindak cepat, mulai berinvestasi, memindahkan produksi ke Amerika Serikat, sehingga mereka tidak perlu membayar tarif. Itulah tujuan utamanya," katanya.
Saham ketiga perusahaan diperdagangkan lebih tinggi pada Rabu sore setelah konfirmasi Gedung Putih.
Baca Juga :
Trump Melunak, Tunda Tarif Impor 25% ke Meksiko
Seperti dilansir dari Anadolu Agency (AA), Juru bicara Gedung Putih Karoline Leavitt mengatakan Trump membuat keputusan tersebut atas permintaan pimpinan Ford, General Motors, dan Stellantis untuk memastikan perusahaan yang terlibat "tidak dirugikan."
Namun, ia menekankan bahwa kebijakan tarif yang lebih luas terhadap negara-negara lain di seluruh dunia akan tetap berlaku seperti yang direncanakan pada tanggal 2 April.
"Ia meminta mereka bertindak cepat, mulai berinvestasi, memindahkan produksi ke Amerika Serikat, sehingga mereka tidak perlu membayar tarif. Itulah tujuan utamanya," katanya.
Saham ketiga perusahaan diperdagangkan lebih tinggi pada Rabu sore setelah konfirmasi Gedung Putih.
Lihat Juga :
(wbs)