Toyota Crown Sedan 2024 Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasi Lengkapnya

Kamis, 09 November 2023 - 18:27 WIB
loading...
A A A
Faktor kenyamanan juga disumbangkan oleh sistem Vehicle Adaptive Suspension yang memastikan dampak jalan tidak rata tersampaikan kepada penumpang.
.

Dari segi powertrain, sistem sel bahan bakarnya sama dengan yang digunakan pada Mirai. Crown FCEV dilengkapi dengan tiga tangki hidrogen bertekanan tinggi dan sel bahan bakar.

Toyota mengatakan Crown dapat dikendarai sejauh 820 kilometer dengan pengisian hidrogen selama tiga menit.

Selain itu, Sedan Crown juga menjadi kendaraan pertama Toyota yang dibekali mesin 2,5 liter dengan sistem hybrid multi-stage yang baru dikembangkan.

Paket hybrid terdiri dari satu mesin dan dua motor yang dipadukan dengan gigi berundak. Kelincahan mobil bisa dirasakan di segala rentang kecepatan dengan bantuan torsi.

Pada sistem ini, tenaga mesin maksimum dapat ditemukan pada kecepatan 43 kilometer per jam (km/jam) dibandingkan 140 km/jam pada sistem yang ada.

Putaran mesin tetap rendah pada kecepatan tinggi untuk pengendaraan yang tenang dengan konsumsi bahan bakar rendah.

Sebagai FCEV dan HEV, pengguna dapat menghubungkan peralatan listrik melalui dua slot AC100V 1.500W di dalam mobil.

Tidak hanya dapat digunakan saat mobil sedang melaju, fungsinya juga dapat digunakan saat kendaraan berhenti sebagai catu daya darurat.

Toyota menargetkan menjual 600 unit Crown Sedan di Jepang. Crown Z FCEV dijual dengan harga 8,300,000 yen dan 7,300,000 yen untuk model Z HEV.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2866 seconds (0.1#10.140)