Harga Jimny 5 Pintu Dimainkan Oknum Sales, Suzuki Siap Pecat!

Jum'at, 08 Maret 2024 - 13:42 WIB
loading...
Harga Jimny 5 Pintu...
Suzuki bakal melakukan tindakan tegas terhadap oknum sales bandel yang masih menaikkan harga Jimny 5 pintu. Foto: SIS
A A A
JAKARTA - Kehadiran Suzuki Jimny 5 pintu disambut baik oleh masyarakat Indonesia. Tapi, hal tersebut membuat oknum sales "menggoreng" harga mobil SUV legendaris tersebut.

Dony Ismi Saputra, Deputy Managing Director 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengatakan harga resmi Jimny 5 pintu sesuai yang diumumkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

Ia menegaskan Suzuki akan menindak tegas oknum yang masih menaikkan harga Jimny 5 pintu.

"Terkait goreng-gorengan Jimny, harga yang resmi adalah harga yang kami umumkan di IIMS, titik. Kedua, kalau ada oknum yang seperti itu sekarang sedang kami tindak lanjuti," kata Dony di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (7/3/2024).

Dony menegaskan apabila mendapatkan tenaga penjual yang masih bandel dan ketahuan oleh pihaknya, maka Suzuki akan lakukan tindakan tegas.

Penindakan berupa pemecatan akan dilakukan sebagai langkah tegas Suzuki dalam menjaga kenyamanan konsumennya.

"Sikat, dealernya dari mana pecat saja. Laporkan saja, bisa suzuki. Kami ada namanya Hallo Suzuki, bisa dikontek 24 jam tidak hanya berkaitan dengan Jimny, masalah apa pun terkait dengan priduk kami, pelayanan kami, konsumen bisa komplain melalui Hallo Suzuki ," ujarnya.

Dony mengungkapkan bahwa pihaknya saat ini sedang melakukan investigasi terkait apakah ada konsumen yang membeli dengan harga yang sudah dinaikkan oleh oknum konsumen. Sementara untuk di luar Jakarta, Dony mengatakan harga yang ditetapkan sesuai dengan pajak dari pemerintah setempat.



"Kami coba mengatasi dari sisi penjualnya. Kami sudah melakukan instruksi kepada rekan-rekan dealer kami, bahwa tidak memberikan harga yang berbeda di satu wilayah yang sama di periode yang sama," ucapnya.

"Harga di Jakarta tentu harusnya sama dong. Kalau harga Semarang berbeda pastinya karena ada proses delivery dan lain-lain. Harga Jakarta ini harus sama,"sambungnya.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Murah dan Kuat Taktik...
Murah dan Kuat Taktik Suzuki yang Kini Dipakai Harley Davidson
X440 Bukti Harley Davidson...
X440 Bukti Harley Davidson Murah Jika Diproduksi di Luar AS
Gara-gara Tarif Impor...
Gara-gara Tarif Impor AS, Harley Davidson Bisa seperti Suzuki
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
Mudik Pertama dengan...
Mudik Pertama dengan Si Kecil? Jangan Panik! 5 Jurus Jitu Bikin Perjalanan Aman dan Ceria
Benarkah Suku Cadang...
Benarkah Suku Cadang Suzuki Terlalu Awet Bikin Bengkel Sepi? Suzuki Bilang Begini!
Suzuki Fronx Hybrid:...
Suzuki Fronx Hybrid: Sang Penantang Baru Small SUV Dipastikan Meluncur Tahun Ini!
Mudik Bebas Drama? Suzuki...
Mudik Bebas Drama? Suzuki Siapkan 70 Bengkel Siaga Mudik Lebaran 2025
Penjualan Global Motor...
Penjualan Global Motor Suzuki Tahun 2024 Terbaik dalam 15 Tahun
Rekomendasi
4 Letnan Jenderal Kopassus...
4 Letnan Jenderal Kopassus dengan Karier Moncer Jebolan Akmil 1989
Siapa Anwar Sadat? Presiden...
Siapa Anwar Sadat? Presiden Mesir yang Mengakui Israel tapi Dimusuhi Rakyatnya Sendiri
Ini Roadmap Nova Arianto...
Ini Roadmap Nova Arianto Agar Timnas Indonesia U-17 Mencapai Peak Performance di Piala Dunia U-17
Kenapa Allah Memilih...
Kenapa Allah Memilih Nabi Isa untuk Membunuh Dajjal?
Rusia Klaim Punya Cadangan...
Rusia Klaim Punya Cadangan Energi Terbesar di Dunia, Bisa Berproduksi 500 Tahun
Ini Arti Sangkil dan...
Ini Arti Sangkil dan Mangkus, Kata yang Jarang Dipakai dan Diketahui Orang
Berita Terkini
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
16 jam yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
17 jam yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
19 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
22 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
23 jam yang lalu
Persaingan Teknologi...
Persaingan Teknologi Kaca Film di Era Industri Mobil Listrik
1 hari yang lalu
Infografis
Harga Emas Diramal akan...
Harga Emas Diramal akan Tembus Rp2,1 Juta per Gram
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved