Perbandingan Spesifikasi Mobil Listrik Zeekr X dan Zeekr 009 yang Akan Masuk Indonesia

Kamis, 06 Juni 2024 - 16:19 WIB
loading...
Perbandingan Spesifikasi...
SUV Zeekr X (kiri) dan MPV mewah Zeekr 009 akan mengisi pasar mobil listrik premium di Indonesia. Foto: Zeekr Indonesia
A A A
JAKARTA - Zeekr, mobil listrik premium asal China, akan menyapa pasar Indonesia di Q4 2024 lewat 2 model. Yakni, SUV listrik Zeekr X dan MPV listrik premium Zeekr 009. Apa bedanya?

Zeekr X
Perbandingan Spesifikasi Mobil Listrik Zeekr X dan Zeekr 009 yang Akan Masuk Indonesia

SUV listrik ini disebut-sebut mirip Volvo XC40 atau BMW iX1. Cocok untuk mereka yang mencari SUV listrik premium.

Zeekr X diklaim memiliki jarak tempuh hingga 446 km untuk varian Long Range RWD yang memiliki baterai 66 kWh. Zeekr X memiliki tenaga 315 kW (428 HP) dengan torsi 543 Nm dihasilkan oleh sistem motor ganda. Akselerasi 0-100 km/jam hanya butuh 3,8 detik.

Mobil ini juga memiliki kokpit mewah dan interaktif. Salah satu fitur menonjol adalah layar sentuh 14,6 inci, panel instrumen 8,8 inci, dan layar head-up augmented reality 24,3 inci yang besar.

Meski mungkin mirip dengan BYD Atto 3 atau Hyundai Kona, harga Zeekr X jauh lebih mahal. Di Singapura Zeekr X dilego dengan estimasi harga Rp818 juta hingga Rp1 miliar.

Zeekr 009
Perbandingan Spesifikasi Mobil Listrik Zeekr X dan Zeekr 009 yang Akan Masuk Indonesia

Ketertarikan terhadap MPV listrik yang mewah sudah terlihat ketika BYD membawa Denza ke Indonesia. Nah, Zeekr 009 merupakan alternatif dari Denza. Jarak tempuhnya mencapai 800 km.

Keunikannya, jelas ada di desain kisi-kisi depan yang unik (pertama di dunia). Ada bilah lampu belakang terintegrasi sepanjang 1,47 m. Tentu saja, di dalam terlihat interior luas dan mewah.

Di ruang interior seluas 7,4 meter, kebisingan yang terukur di dalam ZEEKR 009 hanya 64,5dB saat melaju dengan kecepatan 120 km/jam, klaim Zeekr.

MPV bongsor ini memiliki spesifikasi panjang 5.209mm, lebar 2.024mm, dan tinggi 1.848mm, dengan jarak sumbu roda 3.205mm.



Zeekr 009 juga punya pilar A tersembunyi dan jendela kaca melengkung, sehingga terlihat sangat unik. Zeekr 009 juga dapat beralih antara penggerak dua roda dan penggerak empat roda dalam 0,4 detik.

Total ada tujuh buah kamera HD 8MP, 4 kamera surround view 2MP, dan radar milimeter wave hingga 250 meter.
Di China, Zeekr 009 ditawarkan dengan kisaran Rp1,7 miliar.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2366 seconds (0.1#10.140)