Hyundai Bayon 2024 Resmi Meluncur di Eropa, Ini Detailnya

Minggu, 01 September 2024 - 23:03 WIB
loading...
Hyundai Bayon 2024 Resmi...
Hyundai Bayon 2024. FOTO/ HMC
A A A
KAIRO - Hyundai Motor Corporation memperkenalkan varian terbaru 2025 untuk model SUV kompak mereka, Hyundai Bayon yang didedikasikan untuk pasar Eropa.



Sebagai catatan, Hyundai Bayon ini merupakan SUV kompak/Crossover yang diposisikan berada di bawah SUV mereka lainnya, Hyundai Kona.

Seperti dilansir dari Autopro, Hyundai Bayon pertama kali diperkenalkan ke publik pada Maret 2021 yang memang hanya ditawarkan di benua Eropa dengan pabrik perakitannya berlokasi di Izmit, Turki.

Dan sebagai catatan, nama Bayon dipilih bersamaan dengan nama kota di Perancis, Bayonne yang berbatasan dengan Spanyol.

Desain Hyundai Bayon ini memiliki desain yang tajam dan khas untuk sebuah model SUV untuk menarik minat anak muda di Eropa.

Satu set bilah lampu DRL LED depan telah diintegrasikan untuk menciptakan tanda identifikasi lampu berbentuk Horizon tanpa batas. Bentuk dan pola bemper depan serta gril radiator telah diperbaiki untuk menciptakan tampilan lebih berani dan sedikit kasar.

Desain bemper di bagian belakang juga didesain baru untuk memberikan kesegaran pada tampilan Hyundai Bayon dari tampilan belakang. Dan perubahan pada desain pelek juga diberikan dengan desain baru dan pilihan pelek berukuran 16 inci atau bahkan 17 inci yang dapat dipilih.

Bahkan, desain bagian belakang Hyundai Bason dipastikan akan menarik perhatian siapa pun dengan mengusung desain lampu berbentuk panah dan strip lampu LED yang melintang di garis tengah kap belakang.

Dengan desain yang begitu berani, berhasil memberikan tampilan eksterior yang lebih modern pada Hyundai Bayon ini.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2322 seconds (0.1#10.140)