Buku Panduan Servis Vespa Berdasarkan Kilometer

Minggu, 23 Maret 2025 - 14:32 WIB
loading...
Buku Panduan Servis...
Vespa Spint. FOTO/ Dok SindoNews
A A A
JAKARTA - Pemilik Vespa matic kerap kali kebingungan dalam melakukan servis berkala di bengkel resmi. Sebab, ada perbedaan rekomendasi jarak antara di buku panduan dan bengkel resmi.



Sebagai informasi, pada buku pedoman pemilik dianjurkan untuk servis berkala model Primavera dan Sprint tahap pertama dilakukan 1.000 km pertama. Selanjutnya, disarankan untuk melakukan servis rutin setiap 5.000 km atau lima bulan sekali.

Sementara saat berada di bengkel resmi, direkomendasikan untuk melakukan servis berkala setiap 2.000 km sekali. Sehingga ini menimbulkan kebingungan di antara para pemilik Vespa matic.

Technical Training Manager PT Piaggio Indonesia Irvan Henrianto mengatakan opsi tersebut menyesuaikan dengan kebutuhan dan utilisasi Vespa oleh konsumen. Menurutnya, masing-masing individu penggunaannya berbeda.

"Memang sebenarnya ada beberapa dealer yang menganjurkan lebih cepat (servisnya). Namun balik lagi ke kustomer ketika digunakan seperti apa, lewat jalan berdebu, perjalanan jauh, atau mungkin jarang dipakai," kata Irvan di Jakarta, belum lama ini.

Irvan menegaskan pada buku pedoman juga sudah diberikan tanda bintang yang menandakan dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Oleh sebab itu, apabila Vespa matic sering terjebak kemacetan, maka disarankan untuk servis lebih awal.

"Tapi sebenarnya di buku servis juga ada tanda bintang yang berarti periksa oli mesin setiap 2.500 kilometer, jadi untuk kustomer aware pada jarak tersebut buka dulu periksa level oli di dip stick-nya," ujarnya.

Pada umumnya, penggunaan motor kebanyakan pemakaian dengan intensitas tinggi maka perawatannya harus lebih sering dilakukan. Hal ini dilakukan untuk menjaga kinerja motor tetap optimal.

"Kalau dirasa pemakaiannya berat daily use jaraknya jauh dan juga berdebu, otomatis jarak servisnya maju (2.000/3.000 km sekali). Sedangkan kalau jarang dipakai pakainya misal untuk antar anak sekolah dan lainnya ikut buku servis enggak masalah," tuturnya.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ramadan Auto Gaya! Vespa...
Ramadan Auto Gaya! Vespa Bagi-bagi Hadiah Belasan Juta, Skutik Ikonik Makin Mempesona!
Vespa Kembali Naik Daun,...
Vespa Kembali Naik Daun, Piaggio Berniat Buka 62 Dieler Baru
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
Vespa 946 Snake Mejeng...
Vespa 946 Snake Mejeng di Pop-up Store Pacific Place
Scomadi Bawa Nostalgia...
Scomadi Bawa Nostalgia ke IIMS 2025 dengan 4 Skuter Klasik
Tren Skuter Retro 2025:...
Tren Skuter Retro 2025: Royal Alloy GT2 Series Bawa Nuansa Klasik dengan Sentuhan Modern di IIMS 2025
Lebih Murah Rp10 Juta...
Lebih Murah Rp10 Juta dari Vespa Sprint, Royal Alloy Hadirkan GT2 Series
Vespa 946 Snake: Ular...
Vespa 946 Snake: Ular Kutub Edisi Terbatas nan Elegan, hanya Diproduksi 888 Unit
Vespa 946 Snake Diluncurkan...
Vespa 946 Snake Diluncurkan Bernuansa Es dan Tahun Ular
Rekomendasi
Ramadan Berbagi Bersama...
Ramadan Berbagi Bersama PSI, Santunan hingga Mudik Gratis
19 Kota dengan Transportasi...
19 Kota dengan Transportasi Terbaik di Dunia, Jakarta Peringkat Berapa?
Pertamina Gelar Program...
Pertamina Gelar Program Mengaji Berhadiah Voucher BBM di SPBU
9 Irjen Polisi yang...
9 Irjen Polisi yang Sudah Setahun Lebih Duduki Jabatan Kapolda, Nomor 1 Eks Ajudan Jokowi
Oscar De La Lawyer McCracken:...
Oscar De La Lawyer McCracken: Petinju Cerdas dengan Ambisi Ganda
Perjalanan 7 Tahun Pulihkan...
Perjalanan 7 Tahun Pulihkan Pendidikan Lombok lewat CSR Berkelanjutan di Pesantren
Berita Terkini
Bahas Tuntas Teknologi...
Bahas Tuntas Teknologi Chery Super Hybrid: 2.369 Km Tanpa Isi BBM?
5 jam yang lalu
Si Kotak Ajaib Honda...
Si Kotak Ajaib Honda StepWGN Segera Mengaspal di Indonesia, Harga di Bawah Rp700 Juta?
8 jam yang lalu
Honda Siaga Penuh Sambut...
Honda Siaga Penuh Sambut Mudik Lebaran 2025: Layanan Dealer 24 Jam di 106 Titik
11 jam yang lalu
Mobil Jepang Dominan:...
Mobil Jepang Dominan: Ini Dia Daftar Mobil Paling Andal 2025 Versi J.D. Power!
12 jam yang lalu
Ducati Panigale V4 Tricolore...
Ducati Panigale V4 Tricolore Italia, Kado Spesial Buat Pecco Bagnaia
13 jam yang lalu
MINI Sediakan Tempat...
MINI Sediakan Tempat Parkir Khusus untuk Pelatih Timnas Inggris
18 jam yang lalu
Infografis
5 Jenis Beasiswa Berdasarkan...
5 Jenis Beasiswa Berdasarkan Sumber Pembiayaannya di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved