Daihatsu Perpanjang Stop Operasional Sementara Hingga 24 April 2020

Kamis, 16 April 2020 - 20:27 WIB
loading...
Daihatsu Perpanjang...
Daihatsu memutuskan memperpanjang masa penghentian atau stop operasi hingga 24 April 2020 terkait perkembangan virus Corona. Foto/ist
A A A
JAKARTA - Pemerintah terus memperluas daerah yang diwajibkan menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Mulai dari kabupaten dan kota di Jawa Barat, Tangerang, hingga Riau.

Merespon kebijakan tersebut, Daihatsu memutuskan memperpanjang periode pemberhentian produksi sementara di pabrik yang sebelumnya, yakni 10-17 April menjadi 10-24 April 2020. “Keputusan ini dilakukan karena Daihatsu mengutamakan kesehatan dan keselamatan karyawan, pelanggan, serta stakeholders lainnya,” kata Supranoto, Chief Executive PT Astra International Tbk Daihatsu Sales Operation (AI DSO), di Jakarta, Kamis (16/4/2020).

Lebih lanjut, Supranoto menjelaskan, selain menghentikan produksi di pabrik, Daihatsu juga menghentikan sementara layanan operasional seluruh outlet di beberapa area. Termasuk layanan showroom dan bengkel.

Pemberhentian layanan sementara ini meliputi area DKI Jakarta sebanyak 34 outlet mulai 10 April 2020. Kemudian 17 outlet di Depok, Kota, dan Kabupaten Bogor, serta Kota dan Kabupaten Bekasi mulai 15 April 2020.

Sebanyak 13 outlet di Kota dan Kabupaten Tangerang, serta Kota Tangerang Selatan mulai 18 April 2020. Sementara di Pekanbaru ada 4 outlet mulai 17 April 2020.

“Daihatsu selalu memonitor situasi terkini berdasarkan kebijakan dari pemerintah dan koordinasi lebih lanjut dengan institusi terkait selama masa pemberhentian operasional sementara,” tambah Supranoto.

Dalam hal pelayanan, Daihatsu tetap dapat diakses via daring melalui website resminya dan aplikasi Astra Daihatsu Mobile. “Kami mohon dukungan dan pengertiannya dari pelanggan atas kebijakan pemberhentian layanan sementara ini,” pinta Supranoto.
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Berangkatkan 400 Orang,...
Berangkatkan 400 Orang, Daihatsu Gelar Mudik Bareng
8 Persiapan yang Harus...
8 Persiapan yang Harus Dilakukan sebelum Mudik
Melihat Langsung Proses...
Melihat Langsung Proses Produksi Mobil Daihatsu di Pabrik KAP 2
Daihatsu Resmikan Pabrik...
Daihatsu Resmikan Pabrik Baru KAP 2, ADM Siap Produksi Mobil Listrik
5 Rekomendasi Mobil...
5 Rekomendasi Mobil dengan Ground Clearance Tinggi
Toyota, Suzuki, Daihatsu...
Toyota, Suzuki, Daihatsu Patungan Bikin Mobil Listrik Murah, Saingan Baru Wuling Air ev
Sambut Libur Natal dan...
Sambut Libur Natal dan Tahun Baru 2025, Daihatsu Buka Pos Siaga
Gran Max Pick Up: Pilihan...
Gran Max Pick Up: Pilihan Tepat untuk Mendukung Bisnis Anda
Melihat Proses Produksi...
Melihat Proses Produksi Mobil Daihatsu di Pabrik Karawang
Rekomendasi
9 Aturan Aneh Putri...
9 Aturan Aneh Putri Leonor sebagai Penerus Takhta Kerajaan Spanyol
Rusia Klaim Punya Cadangan...
Rusia Klaim Punya Cadangan Energi Terbesar di Dunia, Bisa Berproduksi 500 Tahun
Profil dan Biodata Fira...
Profil dan Biodata Fira Cantika, Penyanyi Dangdut Muda Asal Malang
Pangeran William Tak...
Pangeran William Tak Akan Ampuni Harry, Siapkan Serangan Balik
Jejak Pendidikan Pangeran...
Jejak Pendidikan Pangeran Mohammad bin Salman, Putra Mahkota dan Arsitek Visi 2030 Arab Saudi
7 Persamaan Nabi Isa...
7 Persamaan Nabi Isa dan Yesus
Berita Terkini
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
17 jam yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
18 jam yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
21 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
23 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
1 hari yang lalu
Persaingan Teknologi...
Persaingan Teknologi Kaca Film di Era Industri Mobil Listrik
1 hari yang lalu
Infografis
Argentina Perpanjang...
Argentina Perpanjang Kontrak Lionel Scaloni hingga 2026
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved