PPNBM Nol Persen, Pilih Low SUV atau Sedan, Ini Hitungannya

Jum'at, 12 Februari 2021 - 09:00 WIB
loading...
PPNBM Nol Persen, Pilih Low SUV atau Sedan, Ini Hitungannya
PPNBM Nol Persen akan diberlakukan di kendaraan roda empat 4x2 dan sedan yang mesinnya kurang dari 1.500 cc. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Awal Maret nanti saatnya Anda memburu mobil Toyota Vios yang harganya diprediksi makin kompetitif. Perubahan harga itu terjadi seiring dengan pemberlakukan relaksasi Kementerian Kordinator Bidang Perekonomian yang akhirnya memberikan relaksasi Pajak Pertambahan Nilai dan Barang Mewah (PPNBM) Nol Persen untuk kendaraan roda empat khususnya 4x2 dan sedan yang mesinnya kurang dari 1.500 cc.

Untuk kategori kendaraan roda empat 4x2 dengan mesin kurang dari 1.500 cc masyarakat akan memiliki banyak pilihan mulai dari MPV dan Low SUV. Namun untuk kategori sedan yang mesin kurangnya dari 1.500 cc hanya diisi oleh Toyota Vios.

Saat ini entry level Toyota Vios yakni Toyota Vios E/MT dijual di harga Rp311,950 juta on the road. Harga ini terjadi karena untuk kategori sedan Toyota Vios terkena PPNBM senilai 30 persen.

Untuk mengetahui harga baru Toyota Vios E/MT setelah relaksasi PPNBM perlu diketahui dulu harga dasar pengenaan pajak kendaraan yang ada di Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 8 Tahun 2020. Dalam daftar Permendari Nomor 8 tahun 2020 itu disebutkan Totota Vios E/MT memiliki dasar pengenaan pajak kendaraan bermotor sebesar Rp236,775 juta.

Setelahnya harga Rp236,775 dikalikan dengan pajak 30 persen PPNBM. Maka hasilnya adalah Rp23.677.500.

Nah hasil itu kemudian dikurangi dengan harga OTR dari Toyota Vios E/MT yakni Rp311.950.000 - Rp23.677.500 = Rp288.272.500.

Tentu harga ini akan sangat bersaing karena akan sangat dekat dengan Low SUV dari Toyota yakni Toyota Rush. Untuk Toyota Rush tipe tertinggi yakni Toyota Rush S/AT TRD di DKP Permendagri Nomor 8 tahun 2020 adalah Rp216,3 juta.

DKP itu kemudian dikalikan dengan PPNBM 10 persen yang hasilnya adalah Rp21,63 juta.

Hasil PPNBM kemudian dikurangi dengan harga on the road Toyota Rush S/AT TRD yang dalam situs resmi Toyota Astra Motor adalah Rp279.100.000. Hasilnya adalah Rp257.470.000 juta.

Jadi harga Toyota Vios E/MT yang akan mencapai RpRp288.272.500 memang akan sangat bersaing dengan harga Toyota Rush S/AT TRD di harga Rp257.470.000. Memang ada selisih yang cukup besar. Belum lagi Toyota Rush adalah tipe tertinggi sedangkan Toyota Vios masuk kategori entry level.

Namun jika Anda ingin terlihat seperti seorang eksekutif, maka Maret nanti pilihan sedan tentu akan jadi lebih menarik.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6860 seconds (0.1#10.140)