YIMM Pastikan Kehadiran PCX 160 Tak Gembosi NMax

Rabu, 17 Maret 2021 - 19:02 WIB
loading...
YIMM Pastikan Kehadiran PCX 160 Tak Gembosi NMax
Yamaha All New Nmax155. FOTO/ SINDOnews
A A A
JAKARTA - Persaingan di segmen motor matik besar di Indonesia kian ketat, setelah dua pemain besar mengeluarkan produk barunya. Honda sepertinya berupaya mengejar dominasi Nmax di kelas ini.

Pada Februari lalu, Honda meluncurkan produk barunya, yakni PCX 160. Skutik medium ini disinyalir sebagai pengganjal langkah Nmax 155.

Kendati demikian, Antonius Widiantoro, Manager of Public Relations Yamaha Indonesia, mengaku tak khawatir dengan penjualan Nmax 155 pasca kemunculan PCX 160.

Menurutnya, Nmax sudah menjadi pionir dalam tren matik besar di Tanah Air, walaupun pesaingnya sudah lebih dulu mengeluarkan produk serupa.

"Cc-nya hanya beda kecil sekali. Membulatkan ke 160cc itu tidak rasional," kata Anton, di Bogor, Rabu (17/3/2021).

PCX 160 memang merupakan pembulatan. Cc riil yang disematkan pada motor tersebut adalah 156,9 cc. Artinya, tidak begitu jauh dengan Nmax terbaru milik Yamaha.

Kendati demikian, Anton mengklaim bahwa Nmax sudah terbukti keunggulannya dan telah diterima di masyarakat. Kemunculan varian produk serupa juga sebenarnya menguntungkan konsumen.

"Intinya dengan ada berbagai produk, konsumen punya banyak pilihan. Jadi sah-sah saja (mengeluarkan produk serupa)," tambahnya.

Ia berharapa konsumen bisa memilih sesuai kebutuhan dan fitur-fitur yang memang berguna bagi mereka. Nmax juga disematkan fitur koneksi dan sistem kontrol yang tidak dimiliki oleh kompetitornya.

"Kalau mau lihat tren jangan hanya dalam waktu satu dua bulan, atau enam bulan saja, karena butuh tahunan," tambahnya.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1109 seconds (0.1#10.140)