Valentino Rossi Cabut dari Tim Pabrikan, Holeshot Yamaha YZR-M1 Hilang

Minggu, 11 April 2021 - 12:06 WIB
loading...
Valentino Rossi Cabut...
Pembalap Monster Yamah Fabio Quartararo. FOT0/ IST
A A A
JAKARTA - Permasalaham yang menggerogoti Valentino Rossi musim lalu, yakni komponen holeshot deviice pada motor Yamaha YZR-M1 diklaim telah teratasi. Hal itu diungkapkan oleh jawara Losail Qatar 2021.

Pembalap Yamaha Pabrikan pengganti Valentino Rossi, Fabio Quartararo mengungkapkan balapan di Portugal adalah para meter M1 tunggangannya setelah juara di Qatar II yang sebenarnya sirkuit Ducati.



Musim lalu teknologi holeshot deviice , Yamaha sendiri tak henti melakukan pengembangan teknologi sepeda motor, salah satunya yakni teknologi Holeshot Device. Teknologi terbaru tersebut meski saat ini diaplikasikan pada tunggangan para pebalap MotoGP tim Yamaha melalui motor YZR-M1, tak menutup kemungkinan bisa diadopsi pada motor produksi massal.

Teknologi Holeshot Device sendiri seperti dikutip Crashnet, merupakan perangkat yang bisa membantu melakukan start dengan baik. Dalam video unggahan tersebut, Kohta Nozane terlihat menekan sebuah tombol yang berada di sebelah kiri dekat dengan tangki bensin yang diduga adalah tombol untuk mengaktifkan fitur baru ini.



Adapun cara kerja dari fitur Holeshot Device milik Yamaha ini yaitu dengan menekan suspensi belakang hingga ke titik maksimal. Kompresi tersebut membuat bagian belakang motor jadi lebih rendah, dan kemudian mengunci. Dengan posisi tersebut, pada saat start diharapkan dapat mengurangi ban depan terangkat (wheelie), yang mana merupakan salah satu yang membuat start menjadi buruk.

“Harus dibuktikan di di Portimao. Portimao juga salah satu trek tersulit bagi Yamaha. Tapi di situ memang harus diuji yang sebenarnya. Itu jadi momen di mana melihat potensi M1,” terang Quartararo yang saat ini kedua klasemen sementara.

Bagi Quartararo yang tahun lalu sudah menggunakan M1 pabrik 2021 yang sama dengan pacuannya sekarang, “Saat ini, menyalip jauh lebih baik daripada tahun lalu. Saya telah merasakan dan tahu di mana batasnya. Saya bisa mengerem dengan keras dan mengerem pada sisi racing line,” tambah Quartararo.

Tahun lalu Quartararo memenangkan dua balapan pertama di Jerez, balapan kedua dengan keunggulan 8 detik. Jadi, dia menilai bertahap. Ia percaya balapan dua kali di trek yang sama [Qatar], sudah cukup merasakan tipikalnya. Maksudnya percaya pada kemampuan M1. Malah dia merasa motornya cepat di seluruh sudut lintasan.

Saat rayakan kemenangan pabrik pertamanya di paddock Monster Yamaha, Quartararo terekam bicara pada pemimpin proyek Yamaha Takahiro Sumi, “Terima kasih banyak! Hanya satu hal yang hilang, perangkat holeshot depan,''
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7109 seconds (0.1#10.140)