Honda Hadirkan All New Civic Generasi ke-11di Amerika Tahun Depan

Jum'at, 30 April 2021 - 23:01 WIB
loading...
Honda Hadirkan All New Civic Generasi ke-11di Amerika Tahun Depan
Honda Civic 2021 . FOTO/ CARSCOOPS
A A A
LONDON - Honda baru saja memperkenalkan All New Civic Sedan Generasi ke-11 di Torrance, California, Amerika Serikat. Rencananya, mobil ini mulai dipasarkan di Amerika pada 2022 mendatang.

Melalui All New Civic Sedan Generasi ke-11, Honda menawarkan desain eksterior yang sporty dan modern, ditambah interior yang dipadukan dengan teknologi yang berpusat pada pengemudi.

Bodi mobil dengan konsep “Thin and Light” ini terlihat memiliki kap dan front feder yang rendah, serta garis horizontal yang rendah melapisi bodi yang menonjolkan roda dan ban yang menjadikan mobil terasa lebih lapang.

Pada bagian interior, dengan pendekatan “Man-Maximum, Machine-Minimum” menghasilkan nilai khas Civic klasik yang sangat sederhana, bersih dan modern.



"Dengan desain kabin yang rapih, interior model baru ini menampilkan visibilitas dan ergonomis," kata Dave Gardner, Executive Vice President of National Operations American Honda Motor Co., Inc, dalam keterangan resminya, Jumat (30/4/2021).

All New Civic Sedan ditawarkan dalam beberapa tipe, di antaranya tipe LX dan Sport dengan mesin 4 silinder 2.0 liter yang menghasilkan 158 HP di 6.500 rpm. Sedangkan tipe EX dan Touring memiliki mesin 1.5 liter turbo 4 silinder yang menghasilkan 180 HP pada 6.000 rpm.

Pada fitur keselamatan, All New Civic Sedan ini memperkenalkan beberapa sistem keselamatan aktif dan pasif yang baru. Pertama kali di dunia, airbag bagian depan diklaim bisa mengurangi kondisi yang berkaitan dengan cedera otak, dengan mengontrol gerakan kepala secara lebih baik pada jenis tabrakan tertentu.

Fitur Honda SENSING juga disematkan pada mobil ini dengan menambahkan Traffic Jam Assist dan sistem berbasis kamera baru, seperti aplikasi rem yang lebih alami dan reaksi yang lebih cepat saat menggunakan Adaptive Cruise Control (ACC) dan Lane Keeping Assist System (LKAS).

"Dengan tambahan delapan sensor sonar, model Civic juga untuk pertama kalinya memiliki fitur Low-Speed Braking Control," tandas Gardner.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2470 seconds (0.1#10.140)