Ini Dia Mobil Listrik Chery Penantang Kuat Mobil Listrik Termurah di Dunia

Senin, 30 Agustus 2021 - 22:00 WIB
loading...
Ini Dia Mobil Listrik Chery Penantang Kuat Mobil Listrik Termurah di Dunia
Chery QQ Ice Cream hadir dengan dua varian dengan baterai berkekuatan 20 kW yang lebih besar dibanding Wuling Hong Guang Mini EV. Foto/Autosina.
A A A
CHINA - Chery akhirnya merilis secara resmi mobil listrik murah mereka, Chery QQ Ice Cream di ajang Chengdu Motor Show 2021 akhir Agustus ini. Total ada dua varian yang dihadirkan Chery yakni Chery QQ Ice Cream Tao Huanxi dan Chery QQ Ice Cream Lightning.

Yang menarik harga mobil ini dibanderol di angka USD4.600 atau setara Rp65,8 juta. Harganya lebih mahal sedikit dibandingkan mobil listrik termurah di dunia buatan Wuling yakni Wuling Hong Guang Mini EV yang dijual di harga USD4.500 atau setara Rp64,4 juta.



Meski harganya lebih mahal Rp1 jutaan, dikutip dari Autosina, Chery QQ Ice Cream justru menawarkan kelebihan menarik. Chery mengklaim mobil ini merupakan kombinasi antara kecanggihan mobil moderen dan fungsionalitas mobil kecil yang ada di Jepang atau Kei-Car. Chery QQ Ice Cream merupakan perpaduan antara iCar dan Kei-Car.

Ini Dia Mobil Listrik Chery Penantang Kuat Mobil Listrik Termurah di Dunia


Memang dari segi desain, Chery QQ Ice Cream terkesan sangat mirip dengan Wuling Hong Guang Mini EV. Dimensi mobil ini diketahui (P x L x T) adalah 2.980 mm x 1.496 mm x 1.637 mm. Wheelbase mobil adalah 1.960 mm. Hanya saja Chery membuat dua gaya tampilan yang berbeda buat Chery QQ Ice Cream.

Chery QQ Ice Cream Tao Huanxi tampil dengan warna-warna cerah dan funky. Warna eksterior bahkan hadir two-tone yang juga diikuti dengan warna interior. Desain interior sendiri terkesan minimalis namun rapih dan menarik.



Ini Dia Mobil Listrik Chery Penantang Kuat Mobil Listrik Termurah di Dunia


Sementara Chery QQ Ice Cream Lightning tampil dengan desain yang sangat sporty. Chery bahkan menyiapkan body kit khusus agar tampilan Chery Ice Cream Lightning tampil lebih keren.

Untuk spesifikasi teknis, Chery QQ Ice Cream dilengkapi dengan motor listrik buatan perusahaan dalam negeri China, Anhui Ruilu Technology Co. Baterai LFP (Lithium Iron Phospate) yang digunakan mobil listrik Chery itu mencapaoi 20 kW. Baterai ini jauh lebih besar dibanding Wuling Hong Guang Mini EV yang mencapai 9,2 kW dan 13,8 kW.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4976 seconds (0.1#10.140)