Pabrik Ditutup, Nissan Jamin Layanan Penjualan dan Purna Jual Tetap Ada
loading...
A
A
A
JAKARTA - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) menegaskan meskipun pabrik perakitan mobil Nissan ditutup, namun NMI memastikan ketersedian untuk suku cadang dan pelayanan service untuk konsumen tetap ada.
Head of Communication Nissan Motor Indonesia Hanna Maharani menjelaskan Nissan Indonesia akan tetap beroperasi dan Nissan akan selalu menyediakan kebutuhan suku cadang mobil Nissan di Indonesia. BACA JUGA - Tutup Pabrik di Indonesia, Nissan Rencanakan Jauh Sebelum Pandemi COVID-19
'' Kami terus berfokus untuk memperkuat merek Nissan di Indonesia dengan terus menghadirkan model-model baru. Dan Kami ingin menegaskan kembali komitmen berkelanjutan kami untuk menyediakan rangkaian produk Nissan dan memberikan layanan penjualan dan purna jual terbaik kepada pelanggan kami di sini,'' tegas Hanna kepada SINDOnews Sabtu (30/5/2020). BACA JUGA- Bokong Semok Dipertahankan, Vespa 98 Dibikin Modern dan Canggih
Hanna menegaskan pengumuman Global pada hari kamis kemarin adalah closure of manufacturing facility artinya Nissan hanya melakukan perampingan. BACA JUGA - Wuling Kenalkan Logo Baru Sekaligus Beri Sinyal Kehadiran MPV Terbaru
'' Kami Nissan akan terus bekerja dengan mitra Aliansi kami untuk memastikan footprint manufaktur di Indonesia tetap berjalan,' tandas Hanna.
Head of Communication Nissan Motor Indonesia Hanna Maharani menjelaskan Nissan Indonesia akan tetap beroperasi dan Nissan akan selalu menyediakan kebutuhan suku cadang mobil Nissan di Indonesia. BACA JUGA - Tutup Pabrik di Indonesia, Nissan Rencanakan Jauh Sebelum Pandemi COVID-19
'' Kami terus berfokus untuk memperkuat merek Nissan di Indonesia dengan terus menghadirkan model-model baru. Dan Kami ingin menegaskan kembali komitmen berkelanjutan kami untuk menyediakan rangkaian produk Nissan dan memberikan layanan penjualan dan purna jual terbaik kepada pelanggan kami di sini,'' tegas Hanna kepada SINDOnews Sabtu (30/5/2020). BACA JUGA- Bokong Semok Dipertahankan, Vespa 98 Dibikin Modern dan Canggih
Hanna menegaskan pengumuman Global pada hari kamis kemarin adalah closure of manufacturing facility artinya Nissan hanya melakukan perampingan. BACA JUGA - Wuling Kenalkan Logo Baru Sekaligus Beri Sinyal Kehadiran MPV Terbaru
'' Kami Nissan akan terus bekerja dengan mitra Aliansi kami untuk memastikan footprint manufaktur di Indonesia tetap berjalan,' tandas Hanna.
(wbs)