Pakai DNA Yaris, Toyota Luncurkan Aygo X untuk Pasar Eropa

Minggu, 07 November 2021 - 09:47 WIB
loading...
Pakai DNA Yaris, Toyota...
Toyota luncurkan Aygo X untuk pasar Eropa dengan membawa DNA Yaris. FOTO/ IST
A A A
LONDON - Toyota resmi meluncurkan model segmen A baru, Aygo X yang akan memasuki pasar Eropa tahun depan.

Seperti dilansir dari Carscoops Minggu (7/11/2021), Crossover kompak terbaru ini dikembangkan berdasarkan platform GA-B yang menjadi basis model Yaris dan Yaris Cross.

BACA JUGA -

Desain Aygo X diperbarui dibandingkan model sebelumnya dengan pemasangan plastik pada lengkungan roda.

Dilengkapi juga dengan lampu depan LED yang mendapatkan sentuhan grafis modern serta kaca samping yang lebih sporty.

Aygo X menawarkan warna yang lebih berani seperti Cardamon, Chili, Ginger dan Juniper yang dipadankan dengan warna hitam pada bagian atap, b-pillar serta bagian belakang mesin.

Model ini memiliki bobot 940 kg dan hadir dengan ukuran panjang 3.700 mm, lebar 1.740 mm, dan tinggi 1.525 mm dengan jarak sumbu roda 2.430 mm.

Interiornya menampilkan sentuhan modern yang bertepatan dengan fokus pada anak muda.

Selain itu, hadir dengan layar sentuh 9 inci yang dilengkapi dengan infotainment Toyota Smart Connect, Apple Carplay, dan Android Auto.

Fitur lainnya termasuk setir palang tiga yang dilengkapi dengan tombol terintegrasi, sistem pencahayaan surround, sistem audio JBL.

Aygo X ditenagai oleh mesin tiga silinder 1.0 liter yang mampu menghasilkan tenaga 71 hp dan torsi 93 Nm yang dipadukan dengan transmisi S-CVT manual atau otomatis lima percepatan.

Varian manual mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 15,6 detik dengan kecepatan maksimum 158 km/jam.

Sedangkan untuk model S-CVT mampu mencapai kecepatan maksimal 151 km/jam.

Dari segi keselamatan, semua varian Aygo X hadir dengan Toyota Safety Sense yang menggabungkan sensor kamera monokuler dan radar gelombang milimeter serta ADAS.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2043 seconds (0.1#10.140)