Bisa Bikin Marah BMW, China Bangkitkan Lagi Mini Klasik

Senin, 23 Mei 2022 - 17:00 WIB
loading...
Bisa Bikin Marah BMW,...
Perusahaan mobil di China mengajukan paten mobil klasik seperti Mini dengan tenaga listrik. Foto/Wapcar
A A A
JAKARTA - Perusahaan mobil China , Beijing Estech Technology Co berencana membangkitkan lagi mobil Mini klasik dengan sentuhan listrik. Hal itu terungkap setelah gambar patren yang diajukan tersebar di dunia maya.

Dalam gambar yang ada Beijing Estech Technology terlihat seolah melakukan kloning pada Mini klasik generasi pertama. Bahkan beberapa elemen yang ditemukan di mobil Inggris itu dihadirkan kembali seperti velg retro hingga plat nomor dengan desain lama.

Disebutkan situs Drive, Beijing Estech Technology akan memasang baterai di bagian depan mobil. Hanya saja belum jelas apa berapa kekuatan baterai yang akan dipasang di mobil itu.



Bisa Bikin Marah BMW, China Bangkitkan Lagi Mini Klasik


Yang jadi pertanyaan adalah saat ini brand Mini telah dikuasai oleh BMW Group. Mereka membeli mobil legendaris Inggris itu dibeli oleh perusahaan mobil Jerman itu pada 2000. Saat itu mereka bahkan melakukan branding ulang dengan menghadirkan logo baru dari Mini menjadi MINI.



Bisa Bikin Marah BMW, China Bangkitkan Lagi Mini Klasik


Langkah Beijing Estech Technology mengajukan paten desain mobil listrik yang mirip Mini klasik itu tentu akan jadi tanda tanya. Pasalnya BMW saat ini sudah memegang seluruh karya intelektual milik Mini.

Hanya saja bagi China saat ini meniru mobil klasik dan diubah jadi mobil listrik tengah tren. Baru-baru ini perusahaan mobil China lainnya Great Wall Motor juga membuat mobil yang mirip Volkswagen Beetle klasik, Ora Good Cat.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3750 seconds (0.1#10.140)