Resmi Meluncur, Ini Detail Fiturt New Honda ADV160

Jum'at, 01 Juli 2022 - 11:21 WIB
loading...
Resmi Meluncur, Ini...
AHM resmi luncurkan New Honda ADV 160/ DOK/ SINDOnews
A A A
JAKARTA - Skutik besar, New Honda ADV160 resmi dirilis, Jumat (1/7/2022). PT Astra Honda Motor (AHM) mengklaim produk terbarunya ini hadir dengan membawa perubahan signifikan dibanding pendahulunya.

President Director AHM Keiichi Yasuda mengatakan bahwa perubahan mencakup kapasitas mesin, desain, teknologi, hingga fitur-fiturnya. Menjadikan ADV160 sebagai tunggangan yang pas untuk menjelajah.



”Dengan penyempurnaan di berbagai sisi, New Honda ADV160 semakin menghadirkan pengalaman berkendara berbeda, baik digunakan untuk menjelajah dengan kegembiraan atau juga penggunaan harian," katanya.

New Honda ADV160 sendiri mengusung desain urban explorer. Bodi samping belakangnya berukuran lebih lebar dan bodi samping depan semakin tajam dengan pijakan kaki yang lebih luas.

Dari sisi depan, motor premium yang satu ini memiliki desain yang sporty dan tegas dengan dilengkapi lampu LED serta daytime running lights (DRL). Lampu LED juga digunakan untuk lampu sein belakang.

New Honda ADV160 juga dilengkapi dengan windshield yang bisa diadjust sesuai keinginan serta pijakan yang lebih baik. Selain itu juga didukung dengan lebar jok lebih ramping, hingga full digital panel meter.

"Panel meternya berdesain baru dengan layar lebih besar. Ada informasi putaran mesin dan trip duration. Tombol pengaturan dipisah, terletak di antara handle bar dan panel meter," terang Yasuda.

Selain dua hal baru tersebut, informasi lain yang didapat antara lain indikator aki, indikator suhu luar, konsumsi bahan bakar rata-rata, konsumsi bahan bakar instan, indikator penggantian oli mesin, jam, Trip A dan Trip B.

Skutik satu ini jug telah ditunjang Honda Smart Key, alarm system, serta telah dilengkapi dengan USB charger pada console box dengan daya maksimal 5V 2,1A, menggantikan power charger pada model lama.

Dibekali pilihan fitur Anti-lock Braking System (ABS) dan Combi Brake System (CBS) dengan triple pots hydraulic, New Honda ADV160 akan semakin membuat pengendaranya merasa aman dan nyaman.

Khusus tipe ABS ini, disematkan teknologi Honda Selectable Torque Control (HSTC) sehingga potensi terjadinya ban selip dapat dihindari. Selain itu juga ada fitur ESS (Emergency Stop Signal) yang secara otomatis akan mengaktifkan lampu hazard saat melakukan pengereman mendadak.

New Honda ADV160 didukung mesin 160cc 4 katup, berpendingin cairan, eSP+ dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI. Mesin tersebut mampu meyemburkan tenaga hingga 11,8 kW @8.500 rpm dan torsi 14,7 NM @6.500 rpm.

Untuk konsumsi bahan bakar, dibanding pendahulunya memang lebih boros karena menggunakan mesin empat katup, yakni 45km/liter. Namun Honda menyiasatinya dengan menghadirkan tangki lebih luas sebesar 30 liter sehingga mampu menempuh jarak hingga 364 km dalam sekali pengisian penuh bahan bakar.

New Honda ADV160 dipasarkan dengan dua tipe, ABS dan CBS dengan total 6 varian warna. Tipe ABS dibandrol Rp 39.250.000 (On The Road Jakarta), tersedia dalam tiga warna, yakni Tough Matte Black, Tough Matte Red, dan Tough Matte White.

Sementara itu tipe CBS yang dipasarkan seharga Rp 36.000.000 (On The Road Jakarta), mendapat tiga pilihan warna, yakni Dynamic Black, Dynamic Red, dan Dynamic White.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
Benelli Leoncino 400...
Benelli Leoncino 400 Diluncurkan, Penggerak Roda Gunakan V-Belt
Toyota C-HR High Hero...
Toyota C-HR High Hero Diperkenalkan hanya untuk Pasar Eropa
Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan,...
Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan, Ini Fitur Pembeda dengan Skutik Lain
Kawasaki Siap Luncurkan...
Kawasaki Siap Luncurkan Ninja H2 Hidrogen, Ini Bocorannya
Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan,...
Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan, Ini Spek Mesinnya
Cara Menghidupkan Vario...
Cara Menghidupkan Vario 150 Tanpa Remot
Zontes 703V Sport Cruiser...
Zontes 703V Sport Cruiser Diperkenalkan, Begini Tampangnya
QJMotor Kembangkan Mesin...
QJMotor Kembangkan Mesin V4 700cc Berteknologi AMT
Rekomendasi
66 Produsen MinyaKita...
66 Produsen MinyaKita Terindikasi Lakukan Pelanggaran, Begini Kata Mendag
Krakatau Steel dan Pindad...
Krakatau Steel dan Pindad Perkuat Sinergi untuk Kemandirian Industri Pertahanan
Suparman Reborn 4: Anting...
Suparman Reborn 4: Anting Aneu Dicuri oleh Duo Maling, Suparman Segera Bertindak
KPK Umumkan 5 Tersangka...
KPK Umumkan 5 Tersangka Kasus Bank BJB, Salah Satunya Mantan Dirut
Seru dan Penuh Ketegangan,...
Seru dan Penuh Ketegangan, Streaming MasterChef Indonesia 2025 di VISION+
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
4 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
8 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
8 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
10 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
12 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
16 jam yang lalu
Infografis
Solidaritas Antar Anggota...
Solidaritas Antar Anggota Retak, Ini 3 Tanda Kehancuran NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved