Mitsubishi Triton Ralliart Jalani Uji Coba Ekstrem buat Balapan di Thailand

Sabtu, 16 Juli 2022 - 07:00 WIB
loading...
Mitsubishi Triton Ralliart Jalani Uji Coba Ekstrem buat Balapan di Thailand
Mitsubishi Triton Ralliart akan berlaga di ajang reli Asian Cross-Country Rally 2022 pada akhir November 2022. Foto/DOK. Mitsubishi Motor Corp
A A A
JAKARTA - Mitsubishi Triton Ralliart jalani uji coba esktrem sebagai latihan untuk balapan Asia Cross Country Rally (AXCR) 2022 yang akan digelar November akhir tahun ini. Untuk persiapan reli ketahanan itu, Mitsubishi menggelar latihan khusus selama dua, 27-29 Juni 2022 lalu di lokasi khusus.

Tes ketahanan dilakukan pada mobil yang dikondisikan dengan beban dan kapasitas tinggi, serupa dengan yang diperkirakan dalam reli dan berfokus terutama pada keandalan dan daya tahan sasis dan mesin. Untuk menguji performa mobil reli di lingkungan yang mirip dengan lintasan sebenarnya, tim tersebut menggunakan lintasan 10 kilometer yang menggabungkan rentang kecepatan tinggi, jalan berkerikil kasar, dan lintasan hutan sempit yang berkelok-kelok.



Mitsubishi Triton Ralliart Jalani Uji Coba Ekstrem buat Balapan di Thailand


“Karena Triton memiliki rangka sasis yang kuat dan performa handling yang sangat baik, kami memutuskan untuk mengurangi bobot kendaraan secara minimal untuk modifikasi reli sambil memanfaatkan kekuatan aslinya sebanyak mungkin,” ungkap Hiroshi Masuoka, Direktur Tim Mitsubishi Ralliart.

“Setelah menempuh lebih dari 800 kilometer dalam dua hari, mobil reli menunjukkan performa yang luar biasa sepanjang tes ketahanan yang berat sesuai yang kami harapkan, dan sekarang kami yakin bahwa persiapan kami berada di jalur yang tepat,” Masuoka menambahkan.



Mitsubishi Triton Ralliart Jalani Uji Coba Ekstrem buat Balapan di Thailand


Diketahui, AXCR adalah reli lintas alam yang sangat berat, dengan rute sepanjang 2.000 kilometer melalui medan alam yang unik di Asia Tenggara. AXCR biasanya diadakan pada bulan Agustus setiap tahunnya, namun balapan dibatalkan pada tahun 2020 dan 2021 karena pandemi COVID-19.

Tahun ini, tanggal reli diundur menjadi 21 - 26 November, dengan rute yang akan dimulai di Buriram, sebelah timur laut Thailand dekat dengan perbatasan Kamboja, dan berakhir di situs Warisan Dunia Angkor Wat.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2651 seconds (0.1#10.140)