5 Mobil Produksi Inggris Ini Popular di Indonesia tapi Sudah Dikuasai Perusahaan Negara Lain

Senin, 12 September 2022 - 11:28 WIB
loading...
5 Mobil Produksi Inggris Ini Popular di Indonesia tapi Sudah Dikuasai Perusahaan Negara Lain
Mobil produksi Inggris yang popular di Indonesia ternyata sudah dikuasai oleh perusahaan negara lain. Foto/Netcarshow.
A A A
JAKARTA - Saat ini ada 5 mobil Inggris yang sangat popular di Indonesia. Sayangnya mobil-mobil itu justru sudah berpindah tangan ke perusahaan negara lain.

Mobil-mobil Inggris memang punya cerita tersendiri di Indonesia. Salah satu yang paling menarik adalah merek Land Rover. Banyak masyarakat Indonesia mengenal mobil Inggris karena hadirnya Land Rover Half-Ton Military selalu digunakan oleh kalangan militer.

Saking popularnya mobil itu, Tentara Nasional Indonesia (TNI) berupaya membuat sebuah mobil konsep dengan Land Rover Half-Ton Military sebagai contohnya. Dari situlah muncul nama mobil Land Rover Banteng. Sebuah mobil yang terinspirasi dari merek mobil Inggris namun dibuat oleh tangan-tangan lokal.

Mobil Inggris harus diakui memang punya pesona tersendiri. Sayangnya di tempat asalnya banyak mobil-mobil tersebut justru tidak lagi dimiliki oleh orang-orang atau perusahaan Inggris.



Berikut ini beberapa di antaranya, yuk cermati:

1. Jaguar Land Rover - India
5 Mobil Produksi Inggris Ini Popular di Indonesia tapi Sudah Dikuasai Perusahaan Negara Lain


Jaguar Land Rover adalah dua mobil Inggris yang sangat legendaris. Saking ikoniknya, mobil-mobil buatan Jaguar Land Rover selalu jadi kendaraan anggota kerajaan Inggris.

Meski sangat legendaris kinerja perusahaan Jaguar Land Rover selalu jatuh bangun. Alhasil mereka kerap berganti pemilik mulai dari Ford dan akhirnya dipegang perusahaan India, Tata Group.

Perusahaan India itu sudah memegang merek Jaguar Land Rover sejak 2008. Di tangan Tata Group, Jaguar Land Rover justru mengalami perkembangan yang pesat.Jadi meski punya nama Inggris, Jaguar Land Rover adalah perusahaan yang dikuasai India.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1633 seconds (0.1#10.140)