Harga Mitsubishi All New Triton di Balikpapan

Selasa, 11 Agustus 2015 - 21:14 WIB
Harga Mitsubishi All...
Harga Mitsubishi All New Triton di Balikpapan
A A A
BALIKPAPAN - Wilayah Kalimantan Timur, khususnya Kota Balikpapan merupakan pasar yang sangat potensial bagi Mitsubishi untuk mobil bermesin double cabin. Banyaknya sektor pertambangan dan konstruksi menjadikan Balikpapan pasar 'empuk'.

Terlebih, produk terbaru Mitsubishi All New Triton hadir dengan perubahan dan penambahan fitur sehingga sangat pas untuk pasar di sana. (Baca: Mitsubishi All New Triton Resmi Mengaspal di Balikpapan)

Adapun pasar Triton di Balikpapan, penjualan pada semester pertama (Januari-Juni) 2015 menyumbang sekitar 22% dari total penjualan Triton secara nasional, atau sekitar 630 unit. Perusahaan menargetkan penjualan 1.400 unit hingga Desember 2015.

"Di wilayah Balikpapan, Mitsubishi Triton menguasai pasar sekitar 60% dibanding kompetitor, dengan karakter konsumen dari sektor kontraktor, pertambangan, perkebunan, hingga penggunaan pribadi," jelas Operating General Manager of Mitsubishi Motor Corporation Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian, Irwan Kuncoro di Balikpapan, Selasa (11/8/2015).

Untuk harga antara Jakarta dengan Balikpapan berbeda karena biaya pajak daerah, biaya pengiriman dan sebagainya. Berikut daftar harga All New Triton on-the-road Balikpapan:

- Exceed A/T Rp511 juta

- Exceed M/T Rp496 juta

- GLS Rp460 juta

- HDX Double Cabin Rp433 juta

- HDX Single Cabin Rp375 juta.

Baca juga:

Ini Pilihan Warna dan Harga Mitsubishi All New Triton

Mitsubishi All New Triton Fitur Lebih Mumpuni
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1382 seconds (0.1#10.140)