Mobil Lebih Aman dengan No Doubt Smart Control

Senin, 24 Agustus 2015 - 20:59 WIB
Mobil Lebih Aman dengan No Doubt Smart Control
Mobil Lebih Aman dengan No Doubt Smart Control
A A A
TANGERANG SELATAN - Kini No Doubt Smart Control tak hanya bisa disematkan di mobil yang menggunakan kunci kontak, namun juga bisa dipasang di mobil yang telah menggunakan tombol start/stop engine. Misalnya pada mobil-mobil premium berbasis teknologi CAN (controler Area Network) Bus.

Pangsa pasar No Doubt Smart Control menyasar kelas menengah ke atas jenis Toyota Alphard dan Vellfire. Banyak fitur baru yang ditambahkan dibanding dengan produk terdahulu. Alat ini menggunakan processor pintar yang ditanam pada hampir semua jenis mobil. Untuk pemasangannya tak perlu rumit dan tidak perlu memutuskan instalasi yang ada.

“Aplikasinyapun tinggal plug & play tanpa mengganggu jalur kelistrikan dari mobil itu sendiri. Artinya, teknologi ini sudah jauh lebih canggih dan mudah untuk ditanamkan pada kendaraan,” kata Henson Burhan,GM PT Rema Tip Top Indonesia.

Fungsi processor akan menghilangkan keberadaan kunci atau remote, untuk membuka dan mengunci pintu, bahkan menghidupkan dan mematikan mesin. Semua bisa dikendalikan melalui aplikasi khusus yang dapat didownload melalui APP Store untuk pengguna I-phone ataupun Playstore untuk pengguna ponsel pintar jenis android.

Kurang lebih ada 52 fitur canggih yang bisa didapat konsumen dengan megaplikasikan Smart Control System ini dan semuanya bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Bisa dikatakan teknologi ini digunakan untuk mobil-mobil masa depan yang baru akan diperkenalkan oleh ATPM ataupun pabrikan mobil beberapa tahun mendatang.

Ada penawaran khusus bila Anda membeli No Doubt Luxury di ajang GIIAS 2015. Selama pameran berlangsung hingga 30 Agustus 2015 Anda akan mendapatkan harga spesial. Anda tertarik dengan penawaran ini? Langsung datang ke GIIAS.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7713 seconds (0.1#10.140)