Ford Indonesia Perluas Jaringan, Buka 9 Dealer Sekaligus

Rabu, 09 September 2015 - 23:59 WIB
Ford Indonesia Perluas...
Ford Indonesia Perluas Jaringan, Buka 9 Dealer Sekaligus
A A A
JAKARTA - Ford Motor Indonesia (FMI) hari ini merayakan pembukaan sembilan dealer baru di sejumlah lokasi penting di seluruh tanah air, seiring menekankan komitmen perusahaan untuk memberikan pengalaman pelanggan kelas dunia di Indonesia.

Kesembilan dealer baru Ford berlokasi di Bumi Serpong Damai (BSD), Bintaro, Depok, Jakarta Selatan, Palu, Bandung, Palembang, Lampung, dan Pontianak. Acara peresmian dilaksanakan di Ford Nusantara BSD (PT Nusantara Bumi Serpong).

Fasilitas baru Ford Nusantara BSD ini merupakan gedung tiga lantai seluas 3.378 meter persegi dan dibangun di atas lahan seluas 6.325 meter persegi, yang menyajikan showroom untuk 10 kendaraan dan kapasitas servis untuk 50 kendaraan.

“Kesembilan dealer baru ini akan membantu menyediakan kenyamanan dan akses yang lebih besar terhadap brand Ford melalui jaringan showroom dan fasilitas kelas dunia yang lebih luas," kata Bagus Susanto, Managing Director Ford Motor Indonesia dalam keterangan resminya Rabu, (9/9/2015).

Kesembilan outlet baru Ford dibangun sesuai dengan standar desain global Ford Brand@Retail, menerjemahkan pilar brand Ford, yaitu Quality, Green, Safe dan Smart dalam bentuk ruang fisik diler dan membantu meningkatkan pengalaman pelanggan Ford secara lebih lanjut.

Tata letak dan antarmuka Brand@Retail juga membantu menyampaikan tampilan dan nuansa yang memberikan rasa nyaman sekaligus bersahabat. Penggunaan lebih banyak pencahayaan alami dan penerangan LED rendah daya membantu menjadikan setiap diler Ford lebih ramah lingkungan.
(dol)
Berita Terkait
PT Vale Sambut Kemitraan...
PT Vale Sambut Kemitraan dengan Ford pada Proyek HPAL Pomalaa
Karyawan Lupa Kencangkan...
Karyawan Lupa Kencangkan Baut Gearboks, Ratusan Mobil Ford Ditarik Kembali
Ford Upgrade Supercharger...
Ford Upgrade Supercharger Mustang 2024, Ini Kecepatan yang Dihasilkan
Rusak di Bagian Pintu,...
Rusak di Bagian Pintu, Ford Recall 2,15 Juta Unit Mobil
Ikuti Jejak Toyota,...
Ikuti Jejak Toyota, Ford Daftarkan Paten Mesin Bertenaga Hidrogen
Ford dan RMA Indonesia...
Ford dan RMA Indonesia Resmikan Dealer 3S Pertama di Bali
Berita Terkini
Mobil Listrik Apa yang...
Mobil Listrik Apa yang Indonesia Mau? GAC Aion Siap Hadirkan
2 jam yang lalu
Mengungkap Filosofi...
Mengungkap Filosofi di Balik Arsitektur GAIA Milik Jetour di Shanghai Auto Show 2025
2 jam yang lalu
Jetour Bikin Standar...
Jetour Bikin Standar Baru SUV Off-road Performa Tinggi yang Mewah Lewat G700 dan G900
3 jam yang lalu
Terobosan Ganda Jetour:...
Terobosan Ganda Jetour: Sistem Super Hybrid Off-road dan Mobil Amfibi yang bisa Mengapung di Air!
3 jam yang lalu
Yamaha Siap Hadirkan...
Yamaha Siap Hadirkan Motor 4 Silinder, Ini Bocorannya
4 jam yang lalu
GAC Aion Meluncurkan...
GAC Aion Meluncurkan EARTH di Shanghai Auto Show 2025, Berteknologi AI Supercerdas
12 jam yang lalu
Infografis
Mel Gibson Serukan Pemerintah...
Mel Gibson Serukan Pemerintah AS Bongkar Kebenaran Serangan 9/11
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved