Jokowi Akan Temui CEO Apple, Bahas Ekspor Timah Belitung

Sabtu, 17 Oktober 2015 - 00:10 WIB
Jokowi Akan Temui CEO...
Jokowi Akan Temui CEO Apple, Bahas Ekspor Timah Belitung
A A A
JAKARTA - Presiden RI, Joko Widodo akan melakukan kunjungan ke Silicon Valley markas besar raksasa teknologi seperti Google, Micosoft, dan lain-lain. Rencanannya akan dilakukan 25 – 30 Oktober mendatang, dengan agenda membahas sejumlah investasi bidang teknologi di Indonesia.

Dilannsir dari Reuters, (15/10/2015), kunjungan presiden Joko Widodo akan berlangsung selama lima hari di kota Washington dan San Fransisco dengan agenda membahas investasi teknologi serta membangkitkan ekonomi untuk wilayah Asia Tenggara.

Bahkan Jokowi akan bertemu dengan CEO Apple, Tim Cook di acara jamuan makan malam yang akan membahas investasi timah di Indonesia.
Pihak Apple rupanya tertarik dengan industri timah di kepulauan Bangka Belitung , karena produk iPhone terbarunya menggunakan bahan timah casing-nya.

“Apple ingin berinvestasi dalam industri timah di Bangka-Belitung,” ujar Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Luhut Pandjaitan, yang akan mendampingi Jokowi ke Silicon Valley.

Dirinya menambahkan bahwa pihak Apple ingin membeli timah langsung dari sumbernya. Nantinya Jokowi juga akan bertemu dengan pimpinan perusahaan raksasa teknologi lainnya seperti Google, Facebook, dan Microsoft.

Dengan petinggi Google, Jokowi akan membahas pembangunan infrastruktur pendukung distribusi jaringan internet diwilayah terpencil seperti Papua dan wilayah yang kurang mendapatkan akses internet lainnya menggunakan balon pintar milik Google.

Sedangkan kunjungan ke Facebook dan Microsoft membahas kerja sama dengan perguruan tinggi di Indonesia, menciptakan pendidikan teknologi yang berkualitas.

“Investasi di Indonesia akan dibahas secara terbuka, yang penting mereka juga harus mematuhi regulasi yang ada di negara kita," ujar luhut.

Kunjungan terakhir rencanannya akan menemui presiden AS, Barack Obama, membahas sejumlah permasalahan konflik yang sedang terjadi, seperti ISIS. Kita tunggu hasilnya.
(dol)
Berita Terkait
Adu Cepat Adaptasi Kecerdasan...
Adu Cepat Adaptasi Kecerdasan Buatan ChatGPT 4 Perusahaan Raksasa Teknologi
Apple Berambisi Gandeng...
Apple Berambisi Gandeng Google dan OpenAI demi Teknologi AI
Kalahkan Apple, Microsoft...
Kalahkan Apple, Microsoft Jadi Perusahaan Paling Berharga
Geger Sengketa Hak Kekayaan...
Geger Sengketa Hak Kekayaan Intelektual, Melibatkan Banyak Perusahaan Raksasa
Penyebab Produk Smart...
Penyebab Produk Smart Speaker Kurang Laku di Indonesia
Microsoft Sebut Aturan...
Microsoft Sebut Aturan App Store Apple Menghambat Inovasi
Berita Terkini
Efek Lebaran 2025: Penjualan...
Efek Lebaran 2025: Penjualan Honda Naik 5 Persen, Brio Masih Dominan 50 Persen
11 jam yang lalu
10 Merek Mobil Terlaris...
10 Merek Mobil Terlaris Maret 2024: Toyota Tetap Nomor 1, BYD Menyeruak!
11 jam yang lalu
Penjualan Motor Maret...
Penjualan Motor Maret 2025 Anjlok! Target 6,5 Juta Unit Tidak Tercapai?
12 jam yang lalu
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
1 hari yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
1 hari yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
1 hari yang lalu
Infografis
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Apple Terbangkan 1,5 Juta iPhone dari India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved