Suzuki Satria FU150 Injeksi Juga Munculkan Versi MotoGP

Senin, 30 November 2015 - 18:32 WIB
Suzuki Satria FU150...
Suzuki Satria FU150 Injeksi Juga Munculkan Versi MotoGP
A A A
JAKARTA - Kemunculan Suzuki Satria FU 150 Injeksi membuat generasi sebelumnya yang menggunakan karburator harus di akhiri. Rencanannya pihak PT Suzuki Indomobil Sales akan menghentikan Satria FU150 karburator akhir bulan ini.

Bahkan salah satu sumber internal SIS yang enggan disebutkan namannya membenarkan rencana ini. "Kita akan segera munculkan produk baru sebagai pengganti, yang lama harus di stop. Tunggu saja dalam waktu dekat, kita akan beri kejutan," ujarnya beberapa waktu lalu melalui sambungan telepon.

Perubahan yang dilakukan oleh Suzuki cukup signifikan, mulai dari tampilan hingga mesin. Kemunculannya akan membuat persaingan semakin memanas dengan rivalnya Honda Sonic 150R yang lebih dulu meluncurkan dengan teknologi injeksi.

Bahkan nantinya Suzuki akan meluncurkan dua versi yaitu varian standart dan livery MotoGP Ecstar. Yang membedakannya pada stripingnya dan Cover Crank Case. Suzuki Satria F Injeksi livery MotoGP dibalu dengan warna hitam. Sedangkan Suzuki Satria F Injeksi versi biasa dibalut dengan warna gold.

Masih dari sumber internal SIS, kapasitas mesin yang akan digunakan sama dengan karburator, namun sudah dilengkapi dengan one easy button yang memungkinkan motor starter akan terus hidup selama kurang lebih empat detik sampai mesin benar-benar hidup.

Dengan teknologi ini nantinya Anda tak perlu terus menerus menekan tombol electric starter, cukup sekali dan ECU akan meneruskan daya listrik ke motor starter, suplai listrik akan terus dikontrol oleh ECU, hingga mesin menyala.

Bisa dikatakan ini merupakan geliat kebangkitan Suzuki untuk pasar motor bebek sport di Indonesia yang sekarang masih didominasi oleh Honda dan Yamaha. Apalagi tahun depan Suzuki tahun depan menyiapkan beberapa line up barunya.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1205 seconds (0.1#10.140)