Dua Varian Ducati Scrambler Meluncur Pertama Kali di Indonesia

Kamis, 07 April 2016 - 18:45 WIB
Dua Varian Ducati Scrambler...
Dua Varian Ducati Scrambler Meluncur Pertama Kali di Indonesia
A A A
JAKARTA - PT Garansindo Euro Sports (GES) pemegang merek Ducati di Indonesia meluncurkan Scrambler Ducati untuk pertama kalinya di Tanah Air. Peluncuran yang dilakukan di ajang IIMS, Kamis (7/4/2016) ini menghadirkan dua varian mesin 400 cc dan 800 cc.

”Scrambler Ducati menjadi salah satu model yang spesial buat kami. Terbukti, saat ini penjualan Ducati di seluruh dunia masuk 10 besar, berkat model ini,” ucap Managing Director GES, Dhani Yahya.

Dia yakin kehadiran Ducati Scrambler dapat diterima oleh masyarakat Indonesia. Dan berharap dapat memenuhi kebutuhan fashion pecinta automotif di tanah air.

Mengandalkan frame teralis, Ducati jenis Scrambler dengan kapasitas silinder L-Twin 400 cc masuk dalam kelas ringan. Kendati demikian, tenaganya mencapai 41 Hp pada 8.750 rpm dan torsinya 34,3 Nm pada 7.750 rpm. Pilihan transmisi 6-percepatan. Sudah berstandar emisi Euro 4.

Semua line up Scrambler dibawa Ducati Indonesia, termasuk model Sixty2 yang mengusung mesin 400 cc. Varian paling lengkap ada di jajaran Scrambler 800. Model ini sekaligus mencerminkan Scrambler Ducati yang pernah diproduksi pada era 1960-an hingga 1970-an.

Meskipun resmi diluncurkan, pihak Garansindo belum memberikan informasi harga resmi. Saat Sindonews mencoba bertanya pada salah satu sales Ducati mengatakan kalau harga Ducati Scrambler 400 cc dibanderol sekitar Rp 199 juta, dan varian mesin 800 cc dibanderol harga Rp 299 juta (off the road), selama IIMS 2016.
(dol)
Berita Terkait
Dijual Mulai Rp377 Juta,...
Dijual Mulai Rp377 Juta, Ducati Scrambler 2023 Cocok untuk Konsumen Bertubuh Pendek
Ducati Kenalkan Desmo450...
Ducati Kenalkan Desmo450 MX, Ini Spesifikasinya
Sejarah Ducati Bersaudara,...
Sejarah Ducati Bersaudara, dari Produsen Radio Banting Setir Jadi Pabrik Motor
Rayakan Ultah ke-10,...
Rayakan Ultah ke-10, Ducati Scrambler Rizoma Dirilis Hanya 500 Unit
Setelah Heboh, Ducati...
Setelah Heboh, Ducati Bantah Berikan Pernyataan Terkait Pembukaan Kargo Motor Ducati di Mandalika
Ducati Pastikan Monster...
Ducati Pastikan Monster 2023 Akan Menggunakan Tulang Ringan
Berita Terkini
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
30 menit yang lalu
Harga Mobil dan Motor...
Harga Mobil dan Motor Bakal Gila-gilaan Akibat Tarif Baru Donald Trump
2 jam yang lalu
CEO XPENG: Mobil Terbang...
CEO XPENG: Mobil Terbang Akan Lebih Banyak Dibeli Dibandingkan Kendaraan Listrik
3 jam yang lalu
Honda Bocorkan Interior...
Honda Bocorkan Interior Prototipe Prelude, Ini Isi Dalamannya
5 jam yang lalu
Audi Kenalkan Supercar...
Audi Kenalkan Supercar Bermesi Diesel, Segini Tenaganya
8 jam yang lalu
AS Umumkan Tarif Baru...
AS Umumkan Tarif Baru Mobil Buatan Luar Negeri Termasuk Indonesia
11 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Komodo hanya...
3 Alasan Komodo hanya Dapat Ditemukan di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved