Giliran Mitsubishi Terganjal Takata

Rabu, 13 Juli 2016 - 22:33 WIB
Giliran Mitsubishi Terganjal Takata
Giliran Mitsubishi Terganjal Takata
A A A
TOKYO - Setelah Honda dan Toyota kini giliran Mitsubishi terganjal skandal Aibag (kantung udara) Takata. Mitsubishi resmi mengumumkan pemberitahuan recall terhadap lebih dari 57.000 Triton tipe ML dan MN model tahun 2007 hingga 2014 .

Seperti dilansir caradvice, Rabu (13/7/2016) Pemberitahuan terbaru yang dikeluarkan situs resmi Mitsubishi ini datang setelah Fiat Chrysler menarik 22.000 Chrysler 300, Jeep Wrangler dan Dodge Ram pada minggu ini sebagai bagian dari kampanye Takata, yang telah mempengaruhi lebih dari 53 juta unit mobil diseluruh dunia.

Mitsubishi sebelumnya telah menarik 59.025 Lancer generasi terdahulu terkait rusaknya inflator kantung udara. Laporan terbaru yang dikeluarkan badan keselamatan dan keamanan jalan raya AS (NHTSA), sedikitnya ada sekira 35-40 juta produk Honda yang terkena dampak kerusakan inflator pada perangkat airbag.

Selama tiga bulan awal tahun ini, Honda telah mencatatkan kerugian dari kampanye recall yang telah dilakukannya mencapai 93,4 juta yen atau sekira Rp104 miliar.

Produsen berlogo H ini mengaku sebelumnya telah menyiapkan dana sebesar 436 miliar yen atau sekira Rp53 triliun, angka ini hampir empat kali lipat dari anggaran kampanye recall beberapa tahun lalu yang hanya mencapai 120 miliar Yen.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5618 seconds (0.1#10.140)