Prediksi Harga New Honda CBR 250RR di Indonesia

Sabtu, 23 Juli 2016 - 16:32 WIB
Prediksi Harga New Honda...
Prediksi Harga New Honda CBR 250RR di Indonesia
A A A
JAKARTA - Saat ini semua mata pecinta automotif khusus roda dua sedang menunggu kehadiran New CBR 250RR 2016 di Indonesia. Bahkan PT Astra Honda Motor sudah memastikan akan memperkenalkannya pada hari Senin, (25/7/2016), namun para bikers tanah air masih mereka-mereka berapa bandrol New CBR 250RR.

Namun jika dilihat dengan bandrol kembarannya Honda CB 250F di Jepang sendiri motor ini dibanderol dengan harga 464.400 Yen atau setara dengan Rp 53 jutaan untuk varian standar dan pada varian rem ABS dipasarkan seharga 515.160 Yen atau sekitar Rp 59 jutaan.

Berdasarkan harga CB 25F itu, tentunya New CBR 250RR akan di jual lebih mahal daripada saudara lembarnya atau bahkan kompetitornya dikisaran Rp 60-an juta. Karena CBR dilengkapi dengan fitur yang lebih futuristik daripada kompetitor, seperti penggunakan Suspensi model terbalik, Up-Side Down (USD), Riding by Wire dengan tuas gas tanpa kabel serta Dual Riding Mode yang akan dibuat 3 mode.

Sementara itu, PT Astra Honda Motor (AHM) memastikan untuk meluncurkan motor baru pada Senin, (25/7/2016) nanti. Kepastian ini ditegaskan dengan undangan yang telah disebar, salah satunya Sindonews.

Namun, meskipun begitu banyak prediksi mengenai varian yang akan diluncurkan. Banyak prediksi yang mengerucut mengarah pada varianHonda CBR250RR.

Salah satu yang meyakini prediksi ini adalah pihak AHM telah merilis video teaser dari motor sport CBR250RR di dunia maya, khususnya di YouTube. Ya, kehadiran motor sport dari Honda ini memang sudah ditunggu lama oleh para penggemarnya di Tanah Air.

Meski hal ini banyak dibicarakan, pihak AHM yaitu Deputy Head Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbudin masih menutup rapat kran informasi terkait produk barunya yang akan diluncurkan Senin besok.

"Tunggu saja Senin besok, saya belum bisa mengatakan hal ini sekarang. Ini sebuah kejutan," ujar Muhib, kepada Sindonews Jumat (22/7/2016).
(wbs)
Berita Terkait
Menyamai Bengkel Resmi,...
Menyamai Bengkel Resmi, AHM Resmikan Pos AHASS TEFA di Bali
AHM Resmi Umumkan Harga...
AHM Resmi Umumkan Harga Honda ICON e: dan CUV e:
Ini Jagoan Honda untuk...
Ini Jagoan Honda untuk Melawan Motor Naked Eropa dan Jepang
Bengkel Motor di Jabar,...
Bengkel Motor di Jabar, Terapkan Service Motor Sambil Beramal
AHM dan Dharma Group...
AHM dan Dharma Group Turut Membina UMKM Manufaktur Binaan YDBA
Butuh Skill untuk Kontrol...
Butuh Skill untuk Kontrol Gas dan Reman saat Pacu Motor
Berita Terkini
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
1 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
3 jam yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
4 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
5 jam yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
7 jam yang lalu
Toyota GR Supra Final...
Toyota GR Supra Final Edition Bakal Jadi Model Perpisahan
7 jam yang lalu
Infografis
Tegaskan Status Negara...
Tegaskan Status Negara Berdaulat, Taiwan Lawan China di PBB
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved