Duduk Paling Lama di GIIAS Dapat Hadiah Smartphone

Kamis, 18 Agustus 2016 - 21:32 WIB
Duduk Paling Lama di...
Duduk Paling Lama di GIIAS Dapat Hadiah Smartphone
A A A
TANGERANG - Berbagai cara dilakukan peserta pameran automotif GIIAS 2016 untuk menarik konsumen datang ke booth mereka. Seperti yang dilakukan Protera protection, perusahaan yang menawarkan produk anti karat.

Protera menggelar kegiatan unik bagi pengunjung, siapa yang mampu bertahan duduk lama di atas papan yang telah disiapkan akan mendapat hadiah smartphone.

"Di pameran kali ini kita memberikan tantangan bagi pengunjung. Siapa yang kuat bertahan duduk lama di tempat yang kami siapkan akan mendapat sebuah smartphone," ujar Stela, salah seorang tenaga pemasaran Protera di GIIAS 2016, Kamis (18/8/2016).

Dia menuturkan, selama pameran berlangsung baru satu peserta yang berhasil bertahan lama sesuai dengan waktu yang ditentukan, mulai pukul 10.00 WIB pagi hingga pukul 17.00 WIB. Peserta harus duduk di atas papan pada ketinggian 1 meter dan tidak boleh turun.

"Kalau dia mau minum atau makan tidak boleh turun, harus dilakukan di atas sambil duduk. Kalau peserta mau ke toilet kami nyatakan gugur. Siapa saja boleh ikut hingga akhir pameran ini berlangsung," terangnya.

Sebagai informasi, Protera Protection adalah perusahaan antikarat yang telah bekerja sama dengan beberapa Agen Pemegang Merek (APM) di Indonesia. Kini, mereka juga melayani konsumen retail untuk wilayah Jakarta sejak April 2015 ini seiring meningkatnya permintaan konsumen perorangan.
(dmd)
Berita Terkait
PPKM Tangerang Level...
PPKM Tangerang Level 1, Kapasitas Pengunjung GIIAS 2021 Dilonggarkan Hingga 75 Persen
Ini Merek Baru yang...
Ini Merek Baru yang Bakal Meramaikan GIIAS 2024
GIIAS 2024 Sajikan Area...
GIIAS 2024 Sajikan Area Test Ride dan Test Drive Terbesar
Pemesanan Mobil Tembus...
Pemesanan Mobil Tembus 6.780 Unit di GIIAS 2024
Rekomendasi Tempat Kulineran...
Rekomendasi Tempat Kulineran di GIIAS 2023, Nggak Perlu Takut Kelaparan!
Akhir Pekan ke GIIAS...
Akhir Pekan ke GIIAS 2024, Ini Harga Tiket dan Jadwal Shuttle Bus Gratis
Berita Terkini
CEO Baru Volvo Fokus...
CEO Baru Volvo Fokus ke Pasar Amerika: Produksi Lokal Jadi Kunci Atasi Tarif Impor!
5 jam yang lalu
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
18 jam yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
1 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
1 hari yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
1 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
1 hari yang lalu
Infografis
Kocak! Trump Terapkan...
Kocak! Trump Terapkan Tarif di Kepulauan Tak Dihuni Manusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved