Motochimp, Motor Listrik yang Mungil Namun Bisa Diandalkan
Kamis, 10 November 2016 - 09:12 WIB

Motochimp, Motor Listrik yang Mungil Namun Bisa Diandalkan
A
A
A
SHENZHEN - Industri automotif saat ini memang tengah diramaikan oleh pembuatan kendaraan listrik untuk masa depan. Bahkan beberapa pabrikan besar baik mobil maupun motor juga tengah mengembangkannya.
Belum lama ini sebuah perusahaan bernama Vanda Listrik asal Singapura memamerkan motor listrik besutannya yang diberi nama Motochimp. Hadir disebuah pameran di Shenzen, China, motor diklaim untuk merubah mobilitas perkotaan di masa depan.
Dengan ukurannya yang mini, Motochimp dibekali dengan beberapa fitur yang dapat mendukung keseharian. Di antaranya seperti waktu pengisian yang singkat, perusahaan mengklaim motor ini hanya butuh waktu 60 menit pengisian dan sudah mampu menjangkau sekitar 40 mil.
Tidak hanya itu, bahan material yang digunakan pun menggunakan alumunium yang membuat bobotnya jadi lebih ringan. Untuk urusan mesin penggerak, motor ini dibekali dengan motor listrik 48V 350W yang dipadukan dengan baterai lithium ion sebagai penggerak roda belakang.
Motochimp rencananya akan melakukan penjualan awal di Jepang sebelum dipasarkan kebeberapa negara Eropa. Tersedia dengan tiga varian warna merah, biru dan kuning, Motochimp kan dibanderol dengan harga mulai dari $ 2.000 atau sekitar Rp 26 juta. Demikian dilansir dari Motorcyclenews, Kamis (10/11/2016).
Belum lama ini sebuah perusahaan bernama Vanda Listrik asal Singapura memamerkan motor listrik besutannya yang diberi nama Motochimp. Hadir disebuah pameran di Shenzen, China, motor diklaim untuk merubah mobilitas perkotaan di masa depan.
Dengan ukurannya yang mini, Motochimp dibekali dengan beberapa fitur yang dapat mendukung keseharian. Di antaranya seperti waktu pengisian yang singkat, perusahaan mengklaim motor ini hanya butuh waktu 60 menit pengisian dan sudah mampu menjangkau sekitar 40 mil.
Tidak hanya itu, bahan material yang digunakan pun menggunakan alumunium yang membuat bobotnya jadi lebih ringan. Untuk urusan mesin penggerak, motor ini dibekali dengan motor listrik 48V 350W yang dipadukan dengan baterai lithium ion sebagai penggerak roda belakang.
Motochimp rencananya akan melakukan penjualan awal di Jepang sebelum dipasarkan kebeberapa negara Eropa. Tersedia dengan tiga varian warna merah, biru dan kuning, Motochimp kan dibanderol dengan harga mulai dari $ 2.000 atau sekitar Rp 26 juta. Demikian dilansir dari Motorcyclenews, Kamis (10/11/2016).
(wbs)