Suzuki GW250 Produk Lama dan Baru Bermasalah

Selasa, 29 November 2016 - 14:46 WIB
Suzuki GW250 Produk...
Suzuki GW250 Produk Lama dan Baru Bermasalah
A A A
TOKYO - Suzuki mengeluarkan perintah recall atau tarik kembali untuk model Suzuki GW250, alias Inazuma karena ada permasalahan pada bagian kelistrikan pada varian tersebut. Terdeteksi Suzuki Inazuma tahun 2013, 2015, dan 2017 dipastikan sebagian besar bermasalah, total 1890 unit berpotensi untuk di-recall.

Seperti dilansir dari Asphaltandrubber, sebuah edaran resmi Suzuki memberitahukan, bahwa Inazuma pada sistem kelistrikan lampu-lampunya bermasalah. Ini termasuk lampu depan, belakang, sein dan lain-lain.

Sistem kelistrikan mudah terkena air, baik saat dicuci, hujan atau kondisi apapun yang berhubungan dengan air, air mudah menyusup ke wiring harness Suzuki Inazuma, dan terus mengalir sampai sepanjang kabel dan membuat korosi di sekitar switch lampu-lampu. Jika terus dibiarkan, bisa menyebabkan korsleting, membuat sekring meleleh dan mematikan semua fungsi lampu di motor.

Untuk memperbaiki masalah ini, Suzuki memberitahu pemilik GW250 yang terkena dampak, untuk ke dealer Suzuki untuk diperbaiki secara grat. Penarikan kembali ini diharapkan mulai November 23, 2016. dan pelanggan bisa menghubungi layanan Suzuki di 1-714-572-1490.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1156 seconds (0.1#10.140)