Cara Nissan Indonesia Berbagi Ilmu untuk Anak Indonesia
A
A
A
JAKARTA - PT. Nissan Motor Indonesia (NMI) melalui brand Datsun kembali menggelar kegiatan ‘Kelas Inspirasi’ Datsun Rising Hope 2 dengan mengajak karyawan NMI untuk mengajar. Ini adalah kali kedua diselenggarakannya kegiatan ini, setelah pada Oktober lalu diadakan bersama komunitas Datsun.
Relawan ‘Kelas Inspirasi’ mengajar di sekolah dan taman bacaan yang mendapatkan bantuan renovasi dalam program Datsun Rising Hope 2. Hana Maharani, Head of Communications NMI, mengatakan bahwa Datsun Rising Hope 2 tidak hanya mengumpulkan buku bacaan anak dan merenovasi fasilitas sekolah dan taman bacaan, tetapi juga memberi siraman ilmu kepada anak-anak Indonesia.
“Kelas Inspirasi adalah sesi di mana para relawan berbagi cerita dan memperkenalkan beragam profesi atau jenis pekerjaan yang bisa menjadi inspirasi anak-anak untuk masa depannya," katanya dalam keterangan resminya, Rabu (7/12/2016).
‘Kelas Inspirasi’ Datsun Rising Hope 2 kali ini memberikan inspirasi kepada sekitar 300 anak-anak di SDN 03 Cikahuripan dan Taman Bacaan Kai Cantigi, Lembang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Para relawan NMI menyuguhkan cerita unik dan inspiratif mengenai profesi yang ditekuninya, mulai dari bidang Marketing Communication, Public Relations, Sales, Desainer Grafis, R&D, hingga wirausaha bidang kuliner.
“Program Datsun Rising Hope masih terus berjalan, saat ini telah terkumpul sekitar 7.000 buku dari target 10 ribu buku bacaan anak-anak. Selain terus menggalang donasi, kami akan terus menggelar beragam kegiatan yang melibatkan anak-anak dari sekolah dan taman bacaan yang kami bantu”, tutup Hana.
Relawan ‘Kelas Inspirasi’ mengajar di sekolah dan taman bacaan yang mendapatkan bantuan renovasi dalam program Datsun Rising Hope 2. Hana Maharani, Head of Communications NMI, mengatakan bahwa Datsun Rising Hope 2 tidak hanya mengumpulkan buku bacaan anak dan merenovasi fasilitas sekolah dan taman bacaan, tetapi juga memberi siraman ilmu kepada anak-anak Indonesia.
“Kelas Inspirasi adalah sesi di mana para relawan berbagi cerita dan memperkenalkan beragam profesi atau jenis pekerjaan yang bisa menjadi inspirasi anak-anak untuk masa depannya," katanya dalam keterangan resminya, Rabu (7/12/2016).
‘Kelas Inspirasi’ Datsun Rising Hope 2 kali ini memberikan inspirasi kepada sekitar 300 anak-anak di SDN 03 Cikahuripan dan Taman Bacaan Kai Cantigi, Lembang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Para relawan NMI menyuguhkan cerita unik dan inspiratif mengenai profesi yang ditekuninya, mulai dari bidang Marketing Communication, Public Relations, Sales, Desainer Grafis, R&D, hingga wirausaha bidang kuliner.
“Program Datsun Rising Hope masih terus berjalan, saat ini telah terkumpul sekitar 7.000 buku dari target 10 ribu buku bacaan anak-anak. Selain terus menggalang donasi, kami akan terus menggelar beragam kegiatan yang melibatkan anak-anak dari sekolah dan taman bacaan yang kami bantu”, tutup Hana.
(dol)