Honda Targetkan New Mobilio Terjual 47.500 Unit Tahun 2017

Jum'at, 13 Januari 2017 - 11:56 WIB
Honda Targetkan New...
Honda Targetkan New Mobilio Terjual 47.500 Unit Tahun 2017
A A A
HONDA - PT Honda Prospect Motor (HPM) secara resmi telah meluncjrkan New Mobilio. Dengan hadirnya produk penyegaran dari Mobilio, Honda berharap New Mobilio dapat kembali merajai segmen LMPV.

Tercatat, tahun lalu Mobilio menjadi salah satu model terlari dengan penjualan 40.000 unit dan meraih pangsa pasar 16% di segmen LMPV.

"Awal tahun kita hadirkan penyegaran Honda Mobilio. Kami harapakan penjualannya bisa lebih baik dari tahun lalu, targetnya sekitar 47.500 unit," ujar Direktur Marketing dan Layanan Purna Jual HPM, Jonfis Fandi, di Jakarta, Jumat (13/1/2017).

Honda sendiri optimistis dapat menguasai pasar MPV yang selama ini dipegang oleh Toyota. Hal ini menyusul dari perubahan New Mobilio yang cukup besar, baik dari sisi eksterior maupun interior.

"Ini merupakan perubahan besar yang pertama kali diterima Mobilio sejak diluncurkan 2014. Indonesia merupakan negara pertama di dunia yang meluncurkan model terbaru ini dan kami optimis dapat bersaing di segmen ini," ungkap Jonfis.

Secara keseluruhan, Honda menargetkan penjualan mobil 210.000 unit sepanjang 2017, angka ini naik sekitar 10 persen dibandingkan tahun lalu. Dari jumlah tersebut, hampir seperempatnya ditargetkan bisa disumbang oleh New Honda Mobilio.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9021 seconds (0.1#10.140)