HPM Resmi Buka Dealer Honda Kedua di Batam

Rabu, 11 November 2020 - 14:40 WIB
loading...
HPM Resmi Buka Dealer...
Ilustrasi mekanik mobil bengkel Honda. FOTO/ IST
A A A
BATAM - PT Honda Prospect Motor kembali memperluas jaringan dealernya di Indonesia melalui pembukaan dealer Honda Taman Kota pada 11 November 2020. Pembukaan dealer ini didasari oleh pangsa pasar Honda di Batam yang terus meningkat dari tahun ke tahun. (Baca juga: UI Peringkat Pertama PT Inovatif Kategori Manajemen Inovasi )

Honda Taman Kota merupakan dealer resmi Honda yang kedua di kota Batam. Beralamat di Jl. Gajah Mada, Baloi Indah, Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau, dealer ini memiliki bangunan 3 lantai seluas 7.452 m2, memiliki layanan untuk konsumen Honda yang meliputi penjualan, servis, suku cadang, hingga Body & Paint. (Baca juga: Tel-U Peringkat 2 Perguruan Tinggi Kategori Manajemen Inovasi )

Takehiro Watanabe sebagai President Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, “Seiring dengan terus meningkatnya permintaan produk Honda di kota Batam, kami berkomitmen untuk terus membawa layanan Honda semakin dekat dan semakin mudah bagi konsumen. Dengan fasilitas lengkap dan sumber daya profesional, kami percaya bahwa Honda Taman Kota dapat memberikan kepuasan terbaik bagi konsumennya.”

Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor menambahkan, “Area luar pulau Jawa terus memberikan kontribusi penting bagi peningkatan pasar Honda, termasuk Kota Batam dimana pangsa pasar Honda meningkat dari tahun ke tahun. Kami juga mengapresiasi Honda Taman Kota dan seluruh dealer Honda di Indonesia yang memiliki komitmen tinggi untuk terus memperluas jangkauan dan memberikan layanan terbaik bagi konsumen bahkan dalam kondisi pasar yang menantang saat ini.”

Pada periode Januari - September 2020, pangsa pasar Honda di Batam secara total mengalami peningkatan sebesar 3,5% jika dibandingkan periode yang sama di tahun 2019. Meskipun di awal tahun 2020 Honda mengalami penurunan akibat dari pandemi, tetapi penjualan Honda berangsur meningkat pada semester kedua di bulan Juni dan sejak itu, grafik pangsa pasar Honda di kota Batam terus meningkat secara signifikan hingga mendapatkan pencapaian tertingginya di tahun 2020 yang tercatat sebesar 19,8% pada bulan September lalu.

Sesuai dengan standar dealer resmi, Honda Taman Kota dilengkapi berbagai fasilitas untuk kenyamanan konsumen, yang meliputi Waiting Lounge, Private Zone, Cafe Zone, Food Zone with Free Drinks, Internet Zone, Smoking Area, Kids Zone, Wi-fi dan Musholla. Sementara untuk memberikan layanan purna jual yang maksimal, dealer Honda Taman Kota memiliki fasilitas servis yang lengkap diatas lahan seluas 5.793 m2 yang terdiri dari 9 bay General Repair, 2 bay perawatan berkala, 2 bay Quick Service, 1 bay Final Inspection, 1 bay Spooring, 3 bay Washing, 7 Service Parking dan 9 Reception & Delivery.

Tak hanya itu, Honda Taman Kota juga dilengkapi dengan fasilitas Body & Paint dengan 2 bay Assembly, 2 bay Beating, 1 bay Frame Alignment, 4 bay Putty, 2 bay Primer Surfacer Sanding, 1 bay Paint Preparation, 2 Spray Booth, 2 bay Polishing, 2 bay Final Inspection. Selain itu, Honda Taman Kota juga memiliki area spareparts seluas 298 m2 untuk memastikan ketersediaan suku cadang Honda dengan lebih lengkap dan lebih cepat bagi konsumen di kota Batam dan sekitarnya.

Sesuai dengan kondisi pembatasan sosial dan protokol kesehatan saat ini, seremoni pembukaan Honda Taman Kota dilakukan dari lokasi dealer dan dihadiri secara virtual oleh direksi PT Honda Prospect Motor di Jakarta dan perwakilan dealer Honda dari seluruh Indonesia. Hingga saat ini, Honda telah memiliki 156 dealer resmi yang melayani penjualan dan purna jual Honda secara nasional.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Honda BeAT Diam-Diam...
Honda BeAT Diam-Diam Naik Kasta, Harga Tembus Rp20 Jutaan!
Desain Honda NC750X...
Desain Honda NC750X dari Sudut Pandang Red Dot 2025
Viral Lisa Blackpink...
Viral Lisa Blackpink Geber BeAT Karbu di Thailand, Warganet: OTW Beli Seblak!
Geger Bos Besar Honda...
Geger Bos Besar Honda Shinji Aoyama Tiba-tiba Mundur, Ada Apa?
Honda Berniat Memperluas...
Honda Berniat Memperluas Bisnisnya hingga ke Luar Angkasa
Dealer Neta di Singapura...
Dealer Neta di Singapura Ditutup setelah 3 Bulan Dibuka
Honda Bocorkan Interior...
Honda Bocorkan Interior Prototipe Prelude, Ini Isi Dalamannya
AHM Berangkatkan 2.572...
AHM Berangkatkan 2.572 Pemilik Motor Honda ke Kampung Halaman
Si Kotak Ajaib Honda...
Si Kotak Ajaib Honda StepWGN Segera Mengaspal di Indonesia, Harga di Bawah Rp700 Juta?
Rekomendasi
Pemeran Serial Harry...
Pemeran Serial Harry Potter Diumumkan, John Lithgow Jadi Dumbledore
Terus Dorong Akses Crypto...
Terus Dorong Akses Crypto untuk Semua
Sambut A Minecraft Movie,...
Sambut A Minecraft Movie, Cinepolis Cinemas Luncurkan Virtual Cinema Experience
UGM Tegaskan Jokowi...
UGM Tegaskan Jokowi Kuliah di Fakultas Kehutanan, Lulus 1985
Mampukah PM Singapura...
Mampukah PM Singapura Lawrence Wong Lepas dari Bayang-bayang Dinasti Lee Kuan Yew?
Politikus Gerindra Tegaskan...
Politikus Gerindra Tegaskan Tak Ada Dwifungsi dalam UU TNI Baru
Berita Terkini
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
12 jam yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
13 jam yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
16 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
18 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
19 jam yang lalu
Persaingan Teknologi...
Persaingan Teknologi Kaca Film di Era Industri Mobil Listrik
1 hari yang lalu
Infografis
Indonesia di Puncak...
Indonesia di Puncak Klasemen, Lolos ke Piala Dunia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved